Beranda » SHARING And CARING PMKM Mahasiswa S1 Akuntansi Universitas Pamulang di Bahtera Foundation

SHARING And CARING PMKM Mahasiswa S1 Akuntansi Universitas Pamulang di Bahtera Foundation

Perkembangan dan kemajuan teknologi yang semakin pesat berdampak pada berbagai bidang kehidupan manusia, terutama generasi muda, baik berdampak positif maupun negatif. Berdampak positif ketika kehadiran teknologi dapat memudahkan aktivitas manusia, sebaliknya berdampak negatif ketika terjadinya perubahan nilai-nilai pada generasi muda, misalnya pergaulan bebas, sifat egois, individualis, hilangnya nilai-nilai tolong menolong, kebersamaan dan gotong royong.

Namun demikian ditengah arus perkembangan teknologi informasi dan globalisasi saat ini, para mahasiswa yang tergabung pada Program Studi S1 Akuntansi, Universitas Pamulang tergerak untuk berbagi dan peduli terhadap sesama anak bangsa. Kepedulian para Mahasiswa S1 Akuntansi, Universitas Pamulang ditandai dengan upaya sharing and Caring pada anak-anak yatim-piatu dan Dhuafa dibawah naungan Yayasan Tebar Berkah Sejahtera (Bahtera Foundation).

 Sharing and Caring

Sharing and Caring adalah BERBAGI dan PEDULI, artinya kita harus peduli dan berbagi kepada sesama. Pentingnya sifat berbagi karena dengan berbagi maka bermanfaat membawa berkah dan dapat membuat jiwa menjadi tenteram dan damai. Menurut Michael Norton dari Harvard Bussiness School (2008), pada penelitiannya ditemukan bahwa memberikan uang kepada orang lain, membuat orang yang mempunyai uang itu akan lebih bahagia ketimbang mempergunakan uangnya untuk keperluannya sendiri. Sebagai mana disampaikan oleh Dr. H. Suripto, S.E., M.Ak., CSRS dalam sambutanya selaku pembimbing kegiatan PMKM ini bahwa Mahasiswa sebagai agen perubahan (Agent of change), harus Peduli dan mau berbagi kepada sesama anak bangsa, sehingga pelaksanaan kegiatan PMKM ini untuk Sharing and Caring pada anak-anak Yatim Piatu dan Dhuafa yang berada pada naungan Bahtera Foundation.

Menurut Dr. H. Suripto, S.E., M.Ak., CSRS, kegiatan PMKM ini adalah bentuk pelaksanaan dari Tri Dharma Perguruan tinggi sebagaimana sebagaimana termaktub pada UU No 12 tahun 2012. Lebih lanjut Suripto mengatakan bahwa kegiatan PMKM ini diharapkan Mahasiswa sebagai Agent of change, mampu merubah lingkungan masyarakat disekitarnya menjadi lebih baik. Melalui ilmu dan kemampuannya yang didapat dari bangku kuliah, diharapkan para mahasiswa lebih peka dan peduli kepada sesama sehingga dapat berkontribusi dimasyarakat. Disamping itu diharapkan kegiatan PMKM ini tidak hanya sekedar menggugurkan kewajiban semata, namun harus memberi manfaat nyata untuk anak-anak Yatim Piatu dan Dhuafa yang berada pada naungan Bahtera Foundation.

PELAKSANAAN PMKM

Adapun kegiatan PMKM tersebut dilaksanakan pada hari Minggu, 24 Oktober 2021, Bertempat di Yayasan Tebar Berkah Sejahtera atau lebih terkenal dengan singkatan ‘’Bahtera Foundation’’ yang beralamat di Ruko Ganda Asri, Jl Ceger Raya Blok C No. 17 Rt 001/003 Pondok Aren Tangerang Selatan. Kegiatan PMKM ini diikuti oleh 40 mahasiswa Prodi S1 Akuntansi, Universitas Pamulang, yang terbagi menjadi 10 kelompok, diketuai oleh Lingga Pranita dan didampingi oleh wakil ketua Hariyono. Sementara itu dari Bahtera Foundation, dihadiri pengurus Yayasan lengkap beserta 32 Anak asuh. Kegiatan PMKM ini dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Adapun tema PMKM ini adalah “Membangun Kemandirian dan Produktivitas Masyarakat di masa Adaptasi Kebiasaan Baru di Yayasan Tebar Berkah Sejahtera Tangerang Selatan-Banten”

Kegiatan PMKM ini diawali dan dibuka dengan acara sambutan-sambutan. Adapun Sambutan dari Dosen Pembimbing PMKM, disampaikan oleh Bapak Dr. H. Suripto, S.E., M.Ak., CSRS dan dilanjutkan sambutan ketua Yayasan Tebar Berkah Sejahtera, disampaikan oleh Bapak Sutrisno,S.Sos. Dalam sambutanya ketua Yayasan Tebar Berkah Sejahtera, mengapresiasi kegiatan PMKM ini karena memberi manfaat nyata bagi anak-anak asuhnya di Yayasan, sehingga diharapkan kegiatan PMKM ini dapat berkelanjutan.

Setalah sambutan dan pembukaan, dilanjutkan dengan acara inti yaitu penyampaian materi dan praktik kegiatan untuk mengedukasi anak-anak Yatim dan dhuafa Bahtera Foundation dengan harapan untuk meningkatkan semangat belajar, rasa percaya diri, kemandirian, produktivitas, dan kreativitas pada anak-anak asuh Bahtera Foundation. Dari 10 kelompok mahasiswa, mereka secara bergantian menyampaikan materi.  Adapun materi ke-10 kelompok tersebut antara lain:

NO KETUA

KELOMPOK

JUDUL TEMA
1 Efrat Nahun Nainggolan Mengenalkan manfaat Tanaman Obat Keluarga (TOGA) yang Ekonomis Serta Menanam Bersama dengan memanfaatkan Limbah Botol plastik
2 Vellayati Alfi Upaya membangun profuktivitas melalui kreasi membuat kue kering sederhana
3 Lingga Pranita Membangun Keterampilan Dan Produktivitas Bercocok Tanam Melalui Kegiatan Bertanam Dengan Media Hydroponik Bagi Anak-Anak Di Yayasan Tebar Berkah Sejahtera Tangerang
4 Hariyono Membangun Produktifitas melalui kreativitas dengan memanfaatkan barang Bekas
5 Dwi Prasetyo Mengembangkan kreatifitas anak di yayasan tebar berkah sejahtera dengan memanfaatkan kertas bekas
6 Ernawati Meningkatkan kreativitas dan semangat pembelajaran luring di masa adaptasi kebiasaan baru
7 Rafael sijabat Pemanfaatan Media Digital sebagai upaya optimalisasi produktifitas UMKM dalam membentuk kemandirian generasi milenial di masa adaptasi kebiasaan baru
8 Mega Lestari Membangun kreativitas anak-anak dengan membuat telur asin untuk meningkatkan produktivitas  di masa pandemi pada Yayasan Tebar Berkah Sejahtera
9 Atim Ragil Dasa Wiranata Meningkatkan daya kreativitas, kemandirian dan manajemen waktu melalui kebiasaan menabung sejak dini
10 Ferry Rahadian Purnama Menumbuhkan jiwa keratifitas pada anak di Yayasan Tebar Berkah Sejahtera dengan membuat karya strap masker yang bernilai jual

Anak-anak Yatim-Dhuafa dari Bahtera Foundation mengikuti kegiatan praktek ini dengan sangat antusias. Mereka memiliki rasa keingintahuan yang tinggi. Serta memainkan beberapa game pertanyaan untuk mengevaluasi daya ingat dan membangkitkan semangat anak-anak.  Setelah kegiatan inti selesai dilaksanakan, maka dilanjutkan dengan acara santunan untuk anak-anak yatim Bahtera Foundation dan ditutup dengan do’a bersama yang dipimpin oleh Bp Dr. H. Suripto, S.E., M.Ak., CSRS.

Harapannya semoga kegiatan PMKM yang telah dilaksanakan akan sangat bermanfaat untuk membangun kemandirian, kreativitas dan produktivitas anak-anak di Bahtera Foundation. Selain itu semoga tetap terjalinnya silahturahmi dengan baik,  mahasiswa dapat membatu memperkenalkan Bahtera Foundation lebih luas kepada masyarakat di seluruh Indonesia, agar virus-virus kebaikan dan kepedulian sesama dapat menular lebih luas dimasyarakat, sehingga tercipta masyarakat yang cerdas, bertaqwa dan Sejahtera.

Dr. H. Suripto, S.E., M.Ak., CSRS (Dosen, S1 Akuntansi dan S2 Maksi, Universitas Pamulang)

Bagikan Artikel Ini