Beranda » 5 Bahasa Gaul Milenial yang Masuk ke dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia

5 Bahasa Gaul Milenial yang Masuk ke dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia

Setiap tahun tepatnya pada bulan April dan Oktober dilakukan pemutakhiran Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Berdasarkan kutipan laman KBBI daring pemutakhiran terakhir dilakukan pada bulan Oktober 2020. Kosakata yang masuk ke dalam KBBI sebagian besar adalah bahasa gaul yang perkembangannya sangat pesat dari hari ke hari. Berikut ini kosakata bahasa gaul yang masuk ke dalam KBBI :

1. Pansos
Pansos adalah singkatan dari kata “panjat sosial”, kata ini mulai digunakan oleh khalayak ramai pada masa kini sejalan dengan pesatnya peningkatan pengguna sosial media. “Panjat sosial” digunakan untuk seseorang yang memanfaatkan suatu hal atau orang lain untuk lebih dikenal atau terkenal oleh masyarakat luas. Menjadi terkenal memang sangat menguntungkan di masa kini, dengan pesatnya pengguna sosial media maka meningkat pula kemungkinan seseorang meraup keuntungan di dalamnya.

2. Mukbang
Mukbang berasal dari bahasa korea, “moekbang” merupakan gabungan dari kata “meongda” yang berarti makan dan “bangsong” yang berarti siaran. Mukbang adalah istilah yang digunakan untuk seseorang yang melakukan makan besar, atau dengan kata lain makan dalam jumlah yang sangat besar. Konten mukbang menjadi konten yang paling banyak diminati masyarakat dalam sosial media, seperti facebook dan youtube.

3. Mager
Mager adalah singkatan dari kata “Males gerak”. Kata ini digunakan untuk orang yang tidak ingin melakukan apapun atau malas melakukan apapun. Istilah ini biasanya digunakan untuk menjawab permintaan tolong seseorang dan yang dimintai tolong tidak berkenan melakukan karena sedang tidak ingin melakukan aktivitas.

4. Ambyar
Ambyar adalah kata yang digunakan untuk mengekspresikan sesuatu yang sudah hancur. Dalam KBBI, ambyar berarti bercerai-berai; berpisah-pisah; tidak terkonsentrasi lagi. Kata ini populer setelah viralnya lagu Didi Kempot.

5. Julid
Julid adalah kata ini memiliki arti iri/ dengki. Kata “julid” termasuk ke dalam kata sifat. seseorang dikatakan “julid” bila orang tersebut menyindir atau memojokan orang lain atas hal buruk, biasanya ini lebih banyak terjadi di sosial media.

Bagikan Artikel Ini