Author: Narasi Susi

Tata Kelola Vaksin dan Herd Immunity di Indonesia dan ASEAN

Pandemi Covid-19 secara global saat ini ada di gelombang ke-3 dunia, demikian disampaikan dr. Dicky Budiman, M.Sd. PH., Ph.D (cand.) praktisi dan peneliti Center for Environment and Population Health, Griffith University, Australia. “Saat ini kita masih diatas, meskipun ada tren menurun tapi belum jelas tren-nya akan seperti apa. Belum benar-benar mengarah ke terkendali.” katanya pada webinar yang diselenggarakan Universitas Paramadina dan Center IDS bertajuk “Tata Kelola Vaksin dan Herd Immunity di Indonesia dan ASEAN”, Rabu (13/10/2021). Terkait kapan berakhirnya pandemi, Dicky menyatakan bahwa saat ini ada 2 skenario, skenario baik di akhir 2022 pandemi ini berakhir atau skenario buruk akhir 2025 baru berakhir. Dicky mengungkap bahwa nanti ada 3 kategori, terkendali, endemi atau epidemi. “Endemi bukan berarti tidak berbahaya, yang membedakan tresholdnya saja. Seperti misalnya demam berdarah, kalau treshold terlewati ini bisa jadi wabah besar. Ini yang perlu kita hindari.” Dicky mengingatkan akan adanya efek long covid. “Bisa diperkirakan secara ekonomi akan ada beban 5-10 tahun ke depan. Selesai pandemi Covid akan ada dampak ikutan panjang bisa 10-20 tahun ke depan.” Hal lainnya yang perlu diperhatikan adalah potensi ledakan “Meskipun ada yang memiliki imunitas, tapi level indonesia ini dalam transimisinya di penularan komunitas di level 4 WHO. Itu yang terburuk, artinya kita tidak dapat mendeteksi sebagian besar kasus infeksi.” Katanya. Hendrik Therik Assistant Protection Officer (Acting) UNHCR Indonesia menyatakan bahwa saat ini di Indonesia ada 13.743 pengungsi yang tersebar di beberapa  wilayah. “Pengungsi diberikan oleh pemerintah fasilitas yang sama dengan WNI ketika terkena Covid-19, namun sejak 20 April hanya beberapa faskes saja yang melayani pengungsi untuk dirawat secara gratis.” Katanya. Praktik baik inklusi pengungi dalam vaksinasi Covid-19 bersama pemerintah daerah telah dilakukan di beberapa daerah. “Contohnya di Aceh Timur pada awal Juni, saat kedatangan pengunsi Rohingnya, sehari kemudian pemerintah Aceh Timur memberikan vaksinasi. Daerah lainnya juga dilakukan vaksinasi di Pekanbaru, Kupang, dan di Jakarta. Selain itu juga dari PBB sendiri dan CSR dari lembaga lainnya,” katanya. Jika sebelumnya belum ada peraturan yang jelas, maka pada tanggal 21 September 2021 keputusan menteri kesehatan telah direvisi sehingga sudah ada pedoman resmi untuk para pemerintah daerah yang ingin melakukan vaksinasi di daerah. “Saat ini sudah ada 3000 orang pengungsi yang telah menerima vaksinasi dosis 1 dari 10 ribu orang yang memenuhi kriteria,” ungkapnya. Hendrik berharap vaksinasi dapat menjangkau lebih luas untuk para pengungsi. “Semoga semakin banyak pengungsi yang dapat divaksin karena mereka hidup berdampingan bersama kita, sehingga mereka juga perlu diperhatikan karena tidak semua orang aman sebelum semua orang divaksinasi, termasuk juga pengungsi.” Katanya. Dr. Tatok Djoko Sudiarto, Ketua Prodi Hubungan Internasional Universitas Paramadina mempertanyakan peran ASEAN yang terkesan diam menghadapi Pandemi Covid-19. “Kenapa saat pandemi ini ASEAN menjadi diam, apakah sifat dari covid ini yang membuat ASEAN diam sehingga setiap daerah dibiarkan untuk membuat kebijakan di daerah nya masing-masing? Katanya. Tatok mengingatkan pentingnya kerja bersama di regional ASEAN ini yang benefitnya sangat banyak baik dari sisi cooperation, capacity dan community. Ia juga mengungkap bahwa menurut IMF ada kerugian 9 triliun dolar dari krisis pandemi, bukan hanya kehilangan barang tapi juga jiwa. “Dalam hal pengadaan vaksin, terjadi ketidakseimbangan kesehatan global dalam hal pengeluaran, riset infrastruktur  dan inovasi. 5 negara besar dunia penduduknya hanya 9% populasi itu spendingnya 60% dari global spending,” ujarnya. “Constraint dalam pengembangan vaksin ada permasalahan intellectual property (IP) regimes tadi disebut terkait global conspiration,” kata Tatok. (***)

Save the Children dan Koalisi Penghapusan Kekerasan Pada Anak Desak Pemerintah Lakukan Tindakan Tepat dan Utamakan Kepentingan Terbaik Bagi Anak

Save the Children Indonesia bersama Koalisi penghapusan kekerasan pada anak di Indonesia (Indonesia Joining Forces to End Violence Against Children / IJF EVAC) bersama-sama Aliansi PKTA (Penghapusan Kekerasan Terhadap Anak) meminta Pemerintah melakukan tindakan yang tepat dan mengutamakan kepentingan terbaik bagi anak dalam penanganan kasus dugaan kekerasan seksual pada 3 (tiga) anak di Luwu Timur. “Setiap anak tanpa terkecuali memiliki hak untuk dilindungi dari berbagai bentuk kekerasan termasuk kekerasan seksual. Negara, Masyarakat, Keluarga dan orangtua berkewajiban dan bertangung jawab terhadap penyelenggaraan perlindungan anak.” Tegas Selina Patta Sumbung / CEO Save the Children Indonesia sekaligus Ketua IJF EVAC. Selina menegaskan “Setiap kasus kekerasan pada anak hendaknya ditangani secara komprehensif, tidak hanya dari aspek hukum tetapi juga aspek tumbuh kembang seperti fisik, psikologis dan psikososial anak perlu menjadi prioritas penanganan” Gerakan koalisi penghapusan kekerasan pada anak di Indonesia merekomendasikan dan mendorong Pemerintah untuk segera melakukan hal berikut: 1. Penerapan Manajemen Kasus dalam proses penanganan kasus; Penanganan kasus ini perlu dilakukan oleh pekerja sosial / manajer kasus / pendamping kasus terlatih yang ditunjuk dengan tetap melibatkan professional / layanan yang dibutuhkan seperti psikolog, advokat, layanan medis, dan profesi/layanan terkait lainnya. Alur yang dapat dilakukan oleh pekerja sosial/ pendamping kasus diantaranya adalah Meminta persetujuan, melakukan assesmen secara menyeluruh, merumuskan rencana pemberian layanan dan tidak membatasi pada pemberian layanan hukum, memberikan layanan yang dibutuhkan dengan memperhatikan hak anak, tahap perkembangan anak, melakukan monitoring dan evaluasi serta terminasi / pengakhiran kasus apabila hak anak dan kebutuhannya telah terpenuhi. 2. Peningkatan Kapasitas SDM penyedia layanan perlindungan Anak; Peningkatan kapasitas harus terus dilakukan dengan menjadikan hal berikut sebagai kompetensi inti maupun persyaratan pada aspek sumber daya manusia, diantaranya adalah Hak Anak, Perlindungan Anak, Kebijakan Keselamatan Anak, Manajemen Kasus, Supervisi, dan Dukungan Psikososial. 3. Pengembangan Mekanisme supervisi dalam penanganan kasusPengembangan mekanisme; supervisi berjenjang perlu dilakukan mulai dari tingkat Kabupaten / Kota, Provinsi hingga tingkat nasional untuk memastikan setiap kasus tertangani dengan baik. Supervisi harus memberikan fungsi edukasi, dukungan, disamping fungsi administrative kepada seluruh SDM penyedia layanan perlindungan anak. 4. Penerapan Etika dalam penanganan kasus kekerasan terhadap anak; Kerahasiaan adalah salah satu prinsip utama dalam menangani kasus kekerasan terhadap anak. Seluruh Pihak wajib untuk merahasiakan identitas anak, baik anak sebagai pelaku tindak pidana, korban maupun saksi dalam pemberitaan di media cetak ataupun elektronik sebagaimana diatur pada pasal 19 UU nomor 11 tahun 2012 tentang Sistem Peradilan Pidana Anak dan juga pada Peraturan Dewan Pers Nomor 1 tahun 2019 tentang pedoman pemberitaan Ramah Anak. (***)

Pentingnya Asuransi Kesehatan untuk Kamu Miliki dan Pahami

Baru-baru ini jagat maya dihebohkan oleh seorang publik figur yang merasa di-scam oleh salah satu brand asuransi karena permasalahan tagihan di rumah sakit saat dia mengajukan klaim asuransi kesehatan. Terlepas dari penyebabnya, tidak dipungkiri bahwa hal tersebut kini tengah menjadi topik hangat pembicaraan akan pentingnya memiliki asuransi kesehatan atau tidak. Sakit merupakan kejadian tak terduga yang dapat menimpa siapa saja, termasuk diri sendiri dan keluarga. Dengan proteksi yang didapat dari asuransi, maka Anda akan lebih tenang dalam menjalani hidup dan tidak kebingungan jika harus mengeluarkan dana besar untuk kebutuhan berobat. Pada intinya, asuransi adalah produk keuangan yang ditujukan untuk manajemen risiko finansial yang timbul ketika kita jatuh sakit.  Asuransi kesehatan adalah asuransi yang menanggung biaya pengobatan hingga perawatan medis lainnya apabila tertanggung sakit. Hal itu bisa berupa rawat jalan, rawat inap, atau pembedahan. Untuk mendapatkan perlindungan terhadap risiko-risiko tersebut, tentu saja setiap nasabah asuransi harus membayar premi atau iuran ke perusahaan. Perencana keuangan sekaligus Financial Educator Lifepal, Aulia Akbar CFP®, AEPP® mengungkapkan beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika hendak membeli produk asuransi kesehatan dan alasan pentingnya harus memiliki serta memahami manfaat yang ditawarkan. 1.   Sesuaikan dengan kondisi kesehatan saat ini dan kenali besaran manfaat asuransinya Namun, untuk memilih manfaat asuransi yang tepat, sesuaikan saja kondisi kesehatan saat ini dengan manfaat asuransi kesehatan yang ada. Anggap saja, Anda memiliki gaya hidup yang sehat dan terbilang jarang sakit, buatlah estimasi seputar peluang terburuknya adalah mengalami risiko rawat inap dua kali dalam setahun. Ketahuilah dengan seksama mengenai plafon manfaat asuransi kesehatan Anda, mulai dari biaya kamar, dokter, pembedahan, biaya aneka perawatan dan lain sebagainya. Setelah itu kalkulasikan dengan biaya rawat inap saat ini. Dengan begitu kamu bisa tahu kira-kira nilai limit tahunan asuransi yang dibutuhkan dalam setahun. 2.   Pahami sistem asuransi kesehatan Anda di polis Setiap perusahaan asuransi kesehatan memiliki sistem atau ketentuan cara kerja yang berbeda-beda. Ketentuan tersebut umumnya tertulis dengan jelas dalam polis asuransi. Beberapa asuransi bisa memberikan pelayanan kesehatan hingga jangkauan luar negeri, sementara itu beberapa produk lainnya tidak. Karena itu, sangat penting untuk mempelajari polis asuransi kesehatan yang kita miliki. Jangan sungkan untuk berkonsultasi dengan para agen atau broker mengenai produk yang ingin Anda beli. 3.   Cari tahu kredibilitas perusahaan asuransi Dalam memilih asuransi kesehatan, penting sekali untuk mengetahui kredibilitas perusahaan asuransi terkait. Pasalnya, perusahaan inilah yang akan menanggung biaya berobat Anda nantinya, dan sebagai nasabah, Anda harus menyetor uang premi (iuran) sebagai ke perusahaan asuransi yang bersangkutan. Segera cari tahu juga apakah perusahaan memiliki izin usaha resmi yang diakui oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Kemudian, pelajari juga laporan tahunan perusahaan apakah terbilang sehat dan mampu membayarkan klaim nasabah dengan baik atau tidak. Kesehatan perusahaan asuransi ditunjukkan dari Risk Based Capital atau yang biasa dikenal dengan singkatan RBC adalah metode pengukuran batas tingkat solvabilitas untuk melihat tingkat kesehatan keuangan perusahaan asuransi. Ketentuan Risk Based Capital atau RBC minimum menurut OJK , berdasarkan POJK No. 71/POJK.05/2016, adalah 120 persen. 4.   Pilih Asuransi Kesehatan dengan Rumah Sakit Rekanan Luas Pastikan rumah sakit rekanannya tersebar luas di wilayah domisili kamu saat ini. Dengan begitu kamu dapat lebih mudah mengakses dan mendapatkan pelayanan kesehatan sesuai perjanjian polis. (***)

New Mercedes-AMG Diperkenalkan di AMG Track Day 2021

Mercedes-Benz Distribution Indonesia sekali lagi mempertegas strategi ofensifnya di segmen kendaraan high-performance hari ini dengan memperkenalkan kendaraan kompak terbaru dari Mercedes-AMG, yaitu New Mercedes-AMG A 35 4MATIC Sedan dan Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC. Model terbaru ini merupakan highlight kendaraan dari gelaran AMG Track Day yang diselenggarakan di Sentul International Circuit, dari hari Sabtu, 9 Oktober hingga Minggu, 10 Oktober 2021 Dengan peluncuran kendaraan kompak terbaru dari Mercedes-AMG hari ini, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia menawarkan lebih banyak pilihan kendaraan dari segmen high-performance kepada pelanggan di Indonesia. Mulai dari entry-performance Mercedes-AMG 35 4MATIC Hatchback, super-sportscar di kendaraan kelas kompak Mercedes-AMG CLA 45 S 4MATIC Coupé, hingga ‘King of Performance SUV’ Mercedes-AMG G 63. Terlebih lagi, new Mercedes-AMG A 35 4MATIC dan new Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC dirakit secara lokal di PT Mercedes-Benz Indonesia di Wanaherang, Bogor, Jawa Barat. Dua model baru Mercedes-AMG ditambahkan ke portofolio Mercedes-Benz rakitan lokal di Indonesia, yang meliputi new A-Class, C-Class, E-Class dan S-Class serta new GLA, GLC, GLE dan new GLS. Choi Duk Jun, President Director PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia, mengatakan, “Kami sangat senang untuk meluncurkan New Mercedes-AMG A 35 4MATIC Sedan dan Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC kepada para penggemar performa di acara AMG Track Day 2021. Kami semakin bangga karna dua model baru high-performance AMG dirakit oleh rekan –rekan kami di PT Mercedes-Benz Indonesia. Dengan memeperkenalkan kendaraan new Mercedes – AMG model, kami menepati janji kami untuk melayani pelanggan Indonesia dengan kendaraan luxury high-performance,” ujarnya, Senin (11/10/2021). New Mercedes-AMG A 35 4MATIC Sedan dan GLA 35 4MATIC dilengkapi dengan garansi 3 tahun dan paket layanan 5 tahun StarService sebagai standar yang mencakup perawatan, servis, dan penggantian suku cadang khusus habis pakai (misalnya bantalan rem, rem cakram) selama 5 tahun sejak tanggal pendaftaran pertama, dengan kilometer tak terbatas. Melalui AMG Track Day 2021, Mercedes-Benz sekali lagi menekankan nilai dari brand bintang-tiga-sudut ini dengan menghadirkan layanan Best-Customer-Experience kepada pelanggan setia dan calon pembeli. Di AMG Track Day, para peserta disuguhi pengalaman berkendara dengan pilihan model Mercedes-AMG termasuk New AMG A 35 4MATIC Sedan, new AMG GLA 35 4MATIC, AMG A 35 4MATIC Hatchback, AMG CLA 45 S 4MATIC+, AMG GT 53 4MATIC+ 4-door Coupe and AMG GLE 53 4MATIC+ Coupe. Acara pengalaman berkendara di dukung oleh official partner dari AMG Track Day yaitu Michelin, Adira Finance, dan Pertamax Turbo. “Akhir pekan ini, di AMG Track Day 2021, kami mengundang pelanggan setia dan calon pelanggan kami untuk merasakan pengalaman Driving Performance sebuah kombinasi adrenalin, kecepatan dan presisi bersama kendaraan Mercedes-AMG kami di Sentul Internasional Circuit di bawah pengawasan instruktur AMG kami. Kegiatan yang menarik ini merupakan bagian dari strategi kami untuk menawarkan layanan Best-Customer-Experience kepada peserta dengan memberikan pengalaman berkendara yang dinamis bersama mobil Mercedes-Benz dan New Mercedes-AMG. Kami juga ingin menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya kepada mitra kami atas dukungannya terhadap acara ini,” tambah Choi Duk Jun. Mercedes-Benz menampilkan beragam model Mercedes-Benz dan Mercedes-AMG, seperti Luxury Sedan, mobil Kompak, SUV dan Vans di Sirkuit Internasional Sentul. Selain itu, AMG Track Day menawarkan 7 model Mercedes-AMG yang memberikan pengalaman langsung dengan fokus pada Driving Performance serta 8 mobil Mercedes-Benz untuk test drive. Selain itu, Product Expert Mercedes-Benz akan membantu menjelaskan teknologi canggih dan fitur keselamatan seperti Mercedes-Benz User Experience, Active Brake Assist dan DYNAMIC SELECT. “Kami senang mengumumkan acara AMG Track Day yang menarik perhatian dari para penggemar performa. Terlebih lagi, kami juga telah bekerja sama dengan mitra kami untuk menawarkan layanan Best-Customer-Experience dan menyediakan penawaran aktraktif dan program pembiayaan kepemilikan yang tersedia untuk berbagai model Mercedes-Benz,” tambah Kariyanto Hardjosoemarto, Head of Sales Operation and Product Management, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia. AMG semakin gesit dengan hadirnya New A 35 4MATIC Sedan New A 35 4MATIC Sedan merupakan pilihan pertama bagi pelanggan yang mencari ciri khas sporty dari brand yang dikombinasikan dengan jumlah ruang yang nyaman untuk penumpang dan bagasi. Dinamika berkendara yang luar biasa dari model notchback yang lincah dipastikan oleh mesin turbo empat silinder 2.0 liter dengan 225 kW (306 hp), transmisi kopling ganda AMG SPEEDSHIFT DCT 7G, suspensi AMG dan variabel AMG Performance 4MATIC dengan sistem penggerak semua roda. New A 35 4MATIC Sedan memperluas jajaran model AMG saat ini di segmen entry-level. Hal ini merupakan daya tarik bagi target kelompok muda yang mencari kendaraan performa tingkat tinggi dan jumlah ruang yang nyaman untuk penumpang dan bagasi. Waktu akselerasi 4,8 detik untuk 0-100 km/jam dan kecepatan tertinggi 250 km/jam (dibatasi secara elektronik) memenuhi permintaan pelanggan akan dinamika berkendara yang tinggi juga di segmen kompak. “Setelah peluncuran model hatchback yang sangat sukses, semua hal bergerak sangat dinamis di segmen kelas kompak di AMG. Kendaraan bertipe sport saloon merupakan asal mula Mercedes-AMG dan bagian dari inti brand. Melalui New A 35 Sedan, kami membawa sejarah ini ke zaman modern dalam bentuk model yang sangat menarik yang berfungsi sebagai titik masuk ke dunia AMG dan juga menarik bagi kelompok pelanggan baru,” ujar Kariyanto, Head of Sales Operation and Product Management, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia. Memiliki banyak ruang namun tetap kompak Mobil sedan empat pintu ini memiliki basis pada jarak sumbu roda 2729 milimeter dan menampilkan proporsi yang kuat dari mobil sedan kompak yang dinamis dan pada saat yang sama dengan overhang pendek yang sporty di bagian depan dan belakang. Radiator grille dengan louvres kembar, apron depan AMG Line dengan flics pada saluran masuk udara, pemisah bagian depan dan elemen trim krom berwarna perak menjadi ciri khas desain AMG. Kebebasan besar: dimensi interior yang nyaman Bahu, siku, dan ruang kepala di atas rata-rata ditambah akses mudah ke belakang berkontribusi pada peningkatan utilitas. A 35 4MATIC Sedan berada di puncak segmennya dalam hal ruang kepala belakang (944 mm). Boot dapat menampung 420 liter dan dirancang untuk kegunaan praktis. Selain itu, boot opening juga sangat besar dengan lebar 950 mm dan diagonal 462 mm antara kunci dan tepi bawah jendela belakang. Hal ini memungkinkan pengendara untuk membongkar muatan bagasi yang nyaman, bahkan untuk barang bawaan yang lebih besar. Mendengarkan kata-kata, bereaksi terhadap gerakan: sistem multimedia MBUX Pada interior A 35 4MATIC Sedan, sistem multimedia MBUX baru menggabungkan struktur pengoperasian yang intuitif dengan desain yang sporty. MBUX menciptakan hubungan yang lebih erat antara kendaraan, pengemudi, dan penumpang. Presentasi yang menarik secara emosional menggarisbawahi struktur kontrol yang jelas dan menampilkan grafis 3D resolusi maksimum yang brilian. Secara visual, dua layar di bawah satu penutup kaca menyatu menjadi Kokpit Layar Lebar dan sebagai elemen sentral, akibatnya menekankan orientasi horizontal dari desain interior. Dan tentu saja, pelopor kontrol suara yang diaktifkan dengan kata-kata “Hey Mercedes” juga tersedia. Bereaksi dengan baik terhadap throttle: mesin turbo empat silinder 2.0 liter Mesin turbo empat silinder 2.0 liter menawarkan respons spontan terhadap perintah pedal akselerator, daya traksi tinggi (torsi maks. 400 Nm dari 3000 rpm), respons yang sangat hidup, dan suara mesin khas AMG. Bak mesin yang terbuat dari aluminium die-cast ringan berkekuatan tinggi mengurangi bobot kendaraan yang paling penting untuk dinamika berkendara. Turbocharger twin-scroll digunakan untuk turbocharging. Ini menggabungkan responsivitas optimal pada kecepatan engine rendah dengan peningkatan daya yang kuat pada kecepatan yang lebih tinggi. Kecanggihan teknologi untuk efisiensi lebih Standar teknologi tinggi dari mesin empat silinder baru ditegaskan oleh berbagai langkah peningkatan efisiensi. Ini termasuk kontrol katup variabel CAMTRONIC, manajemen termal cerdas untuk mesin dan oli, injektor piezo presisi tinggi, dan pengapian multi-percikan. Dalam produksi, pengasah silinder CONICCHAPE® yang dipatenkan mengurangi gesekan mesin internal dan juga meningkatkan efisiensi. Perpindahan gigi lebih cepat: transmisi kopling ganda Transmisi dual-clutch AMG SPEEDSHIFT DCT 7G juga berkontribusi pada karakter gesit dan dinamis dari New A 35 4MATIC Sedan. Rasio gigi telah dikonfigurasi sehingga pengemudi mengalami akselerasi yang sangat spontan di semua rentang kecepatan, dikombinasikan dengan perpindahan gigi yang cepat dan koneksi yang optimal saat perpindahan gigi ke atas. Variabel dan gesit: AMG Performance 4MATIC all-wheel drive Dinamis, kelincahan, dan performa – ketiga atribut ini menjadi ciri penggerak semua roda standar New AMG A 35 4MATIC Sedan Variabel AMG Performance 4MATIC menggabungkan traksi terbaik dengan banyak kesenangan berkendara. Distribusi torsi sangat bervariasi untuk memenuhi persyaratan penanganan dinamis. Spektrum berkisar dari penggerak roda depan saja hingga distribusi 50:50 persen ke gandar depan dan belakang. Kendaraan kompak all-rounder di segment entry-level di dunia Mercedes-AMG New Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC Jajaran model kompakentry-level seri 35 dunia Mercedes-AMG kini sudah lengkap dengan kehadiran New GLA 35 4MATIC. Basis teknisnya sudah terbukti dengan baik: mesin turbo empat silinder 2.0 liter torsi tinggi yang gesit menghasilkan 225 kW (306 hp), yang didistribusikan secara bervariasi ke keempat the 8G dengan system penggerak semua roda. Performa dinamis (akselerasi 0-100 km/jam dalam 5,2 detik) dan pengalaman berkendara yang mengutamakan performa ditujukan untuk bagi kalangan yang tertarik dengan sporty dan gaya hidup. “Dengan kehadiran New AMG GLA 35 4MATIC, kami melengkapi jajaran portofolio kendaraan kompak entry-level yang menarik di dunia Mercedes-AMG,” ujar Choi Duk Jun, President Director, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia. “Bersama dengan New GLA 35, kami dapat memenuhi keinginan para pelanggan yang luas dan secara sistematis dapat mentransfer filosofi AMG tentang Performa Mengemudi ke segmen kompak kami yang berkembang secara dinamis. Desain yang maskulin, performa superior, dan pengendalian yang mendebarkan membuat GLA 35 baru menjadi crossover sporty dengan gen AMG yang khas.” Ciri khas Mercedes-AMG, berkarakter dinamis: desain eksterior Desain GLA 35 didasarkan pada AMG Line, namun bukan hanya itu, GLA 35 juga tetap tampil dengan fitur-fitur khas. Kisi-kisi radiator khusus AMG menekankan bahwa unit ini merupakan ciri khas dari keluarga AMG. Fitur pengenal lainnya termasuk trim pada kisi-kisi di saluran masuk udara luar dan splitter depan berwarna krom perak, atau opsional dalam hitam mengkilap. Fitur yang menarik jika dilihat dari samping adalah light-alloy velg 5-twin-spoke 19-inci yang dicat abu-abu tantalum dengan lapisan berkelip tinggi dan panel pintu dengan sisipan dalam krom perak. Tampilan belakang didominasi oleh apron belakang yang mencolok dengan sisipan diffuser baru, spoiler lip AMG pada spoiler atap dan dua tailpipes bundar di kiri dan kanan. Interior sporty dengan sistem infotainment MBUX Pada interior kendaraan, suasana berteknologi tinggi dilengkapi dengan tampilan yang sepenuhnya digital. Sentuhan khas termasuk jok kursi dalam kulit buatan ARTICO/ DINAMICA microfibre berwarna hitam dengan jahitan atas yang kontras berwarna merah dan sabuk pengaman berwarna merah. Trim interior yang memiliki serat karbon dan ventilasi udara berbentuk bulat berwarna merah memberikan sorotan lebih lanjut. Panel instrumen all-digital dengan tampilan khusus AMG Pelanggan dapat memilih antara tiga gaya tampilan AMG “Classic”, “Sport” dan “Supersport” untuk kluster instrumen. Mode “Supersport” sangat memperlihatkan penghitung tengah, putaran bulat kearah sebaliknya dan informasi tambahan yang disajikan dalam bentuk bar di kiri dan kanan sebagai penghitung putaran: dengan perspektif tiga dimensi, mereka menjangkau jauh ke seluruh jarak pandang. Melalui menu AMG, pengemudi dapat menampilkan berbagai tampilan khusus seperti Warm-up, Set-up, G-Force dan Engine Data. Dengan tampilan AMG individual seperti mode visualisasi mengemudi atau telemetry data, dengan tampilan multimedia layar sentuh, hal ini tentu saja menekankan konfigurasi yang dinamis. Memperkuat karakteristik body-in-white dengan meningkatkan kekakuan torsi Langkah-langkah khusus untuk memperkuat bagian depan bodyshell membentuk dasar untuk kemampuan turn-in yang tepat dan stabilitas ujung yang melengkung dari komponen sasis, bahkan saat mengemudi dengan kecepatan tinggi. Sebuah “panel geser”, pelat aluminium yang dibaut di bawah mesin, meningkatkan kekakuan torsi pada bagian depan GLA 35. Dua penyangga diagonal tambahan di bagian depan bodi bawah juga mengurangi torsi dan meningkatkan kekakuan. Mesin turbo empat silinder menghasilkan 225 kW (306 hp) Mesin turbo empat silinder 2.0 liter memiliki respons langsung terhadap perintah sentuhan pedal akselerator, daya traksi tinggi (torsi maks. 400 Nm dari 3000 rpm), menandakan respons yang sangat hidup, dan mesin yang emotif. Seperti mesin yang terbuat dari aluminium die-cast ringan berkekuatan tinggi mengurangi bobot kendaraan yang paling penting untuk dinamika berkendara. Turbocharger twin-scroll juga digunakan untuk turbocharging. Ini menggabungkan respons optimal pada kecepatan mesin di kecepatan rendah dengan peningkatan daya yang kuat pada kecepatan yang lebih tinggi. Transmisi kopling ganda AMG SPEEDSHIFT DCT 8G yang lincah Transmisi dual-clutch AMG SPEEDSHIFT DCT 8G juga berkontribusi pada karakter gesit dan dinamis yang dimiliki New GLA 35 4MATIC. Gear ratio yang telah diatur sedemikian rupa sehingga pengemudi mengalami akselerasi yang sangat cepat di semua rentang kecepatan, dikombinasikan dengan waktu perpindahan gigi yang cepat dan koneksi yang optimal selama pergantian gigi. Fungsi RACE-START standar memungkinkan akselerasi maksimum dari stasioner dan merupakan pengalaman yang sangat menarik secara emosional. AMG Performance 4MATIC variabel all-wheel drive Dinamisme, kelincahan, dan performa – ketiga atribut ini menjadi ciri standar all-wheel-drive yang dimiliki oleh New AMG GLA 35 4MATIC. Variabel AMG Performance 4MATIC menggabungkan traction terbaik dengan mengutamakan kenyamanan berkendara. Distribusi torsi memiliki banyak variasi untuk memenuhi persyaratan penanganan yang dinamis. Rentan spektrum dari penggerak roda depan hingga distribusi 50:50 persen ke as roda depan dan belakang. (***)

Konsisten Kontribusikan Solusi TIK untuk Tanggulangi Pandemi, Huawei Dianugerahi Inspiration Award 2021  

Keseriusan dan konsistensi Huawei dalam mengontribusikan solusi Teknologi, Informasi dan Komunikasi (TIK) yang dikembangkannya untuk menanggulangi dampak pandemi Covid-19 di Indonesia mendapatkan apresiasi tinggi dari publik. Dan Huawei merupakan PMA pertama yang mendapatkan anugerah tersebut di acara malam penghargaan yang diadakan di Jakarta. Pada penganugerahan Inspiration Award 2021 bertema #Bangkitbareng yang diinisiasi oleh PT Republika Media Mandiri, Huawei Indonesia mendapat penghargaan sebagai perusahaan inspiratif pendorong kebangkitan di masa pandemi. Anugerah Inspiration Award kepada Huawei Indonesia diserahkan langsung oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir. Dalam sambutannya pada malam penganugerahan Inspiration Award 2021, Irfan Junaidi, Pemimpin Redaksi Republika mengatakan atas bakti selama pandemi, Huawei Indonesia layak dianugerahi penghargaan sebagai perusahaan inspiratif pendorong kebangkitan di masa pandemi ini. “Penghargaan ini menjadi bentuk apresiasi kami yang tinggi terhadap upaya penuh komitmen Huawei Indonesia dalam membantu bangsa ini untuk mampu menanggulangi pandemi dan bangkit bersama,” ujarnya. Hadir menerima penghargaan, Director of Government Affairs Huawei Indonesia, Yenty Joman menegaskan kembali komitmen Huawei Indonesia untuk terus mengontribusikan solusi TIK yang dikembangkan guna turut mewujudkan aspirasi dan visi bangsa, termasuk Visi Indonesia Emas yang menjadi cita-cita bersama. “Dengan segenap kerendahan hati, kami menyampaikan terima kasih atas anugerah penghargaan Inspiration Award 2021 yang diberikan sebagai tanda apresiasi atas kontribusi Huawei Indonesia selama pandemi,” ujar Yenty. “Ini merupakan wujud komitmen panjang Huawei yang telah dibangun sejak hadir beroperasi di Indonesia lebih dari 21 tahun lalu, untuk selalu menjadi bagian dari perjalanan Indonesia menjadi negara terdepan di dunia yang mampu mengantisipasi berbagai macam tantangan, disrupsi dan peluang. Kontribusi kami di bidang TIK untuk Indonesia akan terus kami lanjutkan.” Kontribusi Huawei Selama Pandemi Penghargaan Inspiration Award 2021 diberikan kepada Huawei Indonesia atas peran aktifnya yang dilakukan secara konsisten dan berkelanjutan dalam membantu Indonesia menghadapi pandemi melalui sumbangsihnya di bidang TIK. Kontribusi Huawei Indonesia tercatat sangat beragam. Mulai dari membangun infrastruktur telekomunikasi darurat di Pulau Sebaru, Kepulauan Seribu, pada awal pandemic di tahun 2020. Terkait dengan keseriusan dalam mendukung konektivitas telekomunikasi, Huawei Indonesia bersama Telkomsel dan pemerintah melalui BAKTI Kominfo RI, berkolaborasi menghadirkan jaringan broadband 4G LTE di wilayah terluar Indonesia. Melalui sinergi tersebut, jumlah masyarakat yang sebelumnya terkendala konektivitas dalam melakukan kegiatan kelas online di masa pandemi, diharapkan akan terus berkurang dan jaringan broaband 4G LTE akan makin merata. Harapannya, program pembelajaran jarak jauh yang diamanatkan pemerintah dalam rangka mitigasi pandemi COVID-19 tidak lagi menjadi isu kritis di daerah-daerah tersebut Di bidang kesehatan, Huawei memberi dukungan sistem untuk telemedis dan pemasangan peralatan komunikasi di titik-titik kritis termasuk di 600 rumah sakit rujukan. Huawei juga menghadirkan solusi cloud berbasis kecerdasan artifisial (AI) untuk mempercepat diagnosis pasien Covid-19 hingga enam kali lipat dengan tingkat akurasi hingga 93 persen. Huawei Indonesia baru-baru ini mengatur pengiriman peralatan medis untuk menyediakan pasokan dan peralatan medis untuk membantu pemerintah Indonesia dalam menangani pasien Covid-19. Sementara itu untuk dunia pendidikan, Huawei Indonesia memberi dukungan e-Learning Management System di perguruan tinggi-perguruan tinggi. Selain itu, Huawei secara aktif melakukan serangkaian kegiatan alih pengetahuan dan teknologi yang ditujukan bagi perguruan tinggi-perguruan tinggi di seluruh Indonesia untuk mampu menghasilkan SDM bertalenta digital yang berkompetensi tinggi meskipun di tengah situasi pandemi sesuai dengan program 100.000 Talenta Digital. Kegiatan alih pengetahuan di bidang teknologi digital mutakhir dan keamanan siber juga terus dilakukan Huawei Indonesia di masa pandemi dengan menggandeng pemerintah, pelaku industri, akademia, komunitas dan media. Huawei Indonesia juga turut menggelar “Berbagi Untuk Negeri – I Do Care” di 15 kota di Indonesia dalam rangka memperingati bulan suci Ramadhan dan Idul Adha 1442H. Melalui program tersebut, Huawei Indonesia secara simbolis memberikan santunan kepada 30 panti asuhan dan hewan kurban kepada 30 masjid dengan protokol kesehatan yang ketat, acara yang dipandu secara live-streaming dari Jakarta tersebut juga diikuti 15 kota lain secara bersamaan. Terhadap masyarakat terdampak, Huawei Indonesia juga turut memberikan berbagai bantuan, dari penyediaan APD, bahan pokok, hingga menggelar program vaksinasi untuk karyawan dan keluarganya. (***)

Shopee 10.10; GOTO Hardware Beri Kejutan Diskon Hingga 90 Persen

Kejutan spesial sudah menanti di depan mata. Menyambut Shopee 10.10 yang segera tiba, GOTO Hardware akan memberikan kejutan diskon untuk seluruh pelanggan setia. Semoga kejutan spesial ini tidak mengagetkan, karena diskonnya sampai 90%. “Iya, kita berpartisipasi di 10.10 kali ini. Dengan mempertahankan diskon terbaik kami yang mencapai 90 persen” ujar Wandi P. Simanullang, Brand & Marketing Manager GOTO Hardware. Diskon berlaku untuk semua kategori produk. Sehingga pelanggan dapat memesan produk yang dibutuhkan mulai dari perkakas rumah tangga, barang elektronik dapur, alat olahraga, peralatan kopi, hingga alat teknik seperti bor atau gerinda. Dengan harga spesial yang lebih hemat. Dalam gelaran 10.10 kali ini, GOTO Hardware juga melaunching produk terbaru. Seperti Hair Dryer KOVA AERO yang mampu mengalirkan udara panas lebih cepat untuk mengeringkan rambut. Hair Dryer juga berukuran kecil, sehingga mudah dimasukkan ke dalam tas, dan gampang dibawa kemana saja. Produk terbaru lainnya ialah kipas mini portable yang praktis dibawa karena berukuran minimalis. Kipas angin mini ini tersedia dalam berbagai pilihan warna, tentu saja warna-warna kekinian. Lalu, ada juga GOTO Table Lamp LUXIA, yaitu lampu meja yang tidak mudah panas, dapat diatur tingkat kecerahannya, dan tentu saja portable. “Kami telah menyiapkan beberapa produk baru yang siap launching di 10.10 ini, dan tentu saja produk baru tersebut akan didiskon juga” kata Wandi. Kejutan lainnya, tiap pelanggan berkesempatan dapat ekstra diskon dengan menggunakan kode voucher; GOTOOKT7K. Syaratnya, dengan minimum pembelian Rp149.900 tiap pelanggan berhak mendapat diskon Rp7.000. “Ada tambahan diskon untuk yang mau belanja dengan nominal banyak” pungkas Wandi. Periode diskon berlaku sepanjang Oktober. Agar semua pelanggan punya cukup waktu untuk belanja lebih ekonomis. Karena kejutan diskon ini, bertujuan agar pelanggan GOTO Hardware dapat merasakan manfaat setiap produk GOTO Hardware selama berkegiatan di rumah. Sesuai misi GOTO Hardware yang hadir memudahkan segala kegiatan tiap keluarga. Selain itu kejutan diskon ini juga untuk menggaet calon-calon pelanggan baru GOTO Hardware. Untuk pengiriman, pelanggan dapat menggunakan voucher gratis ongkir selama Shopee 10.10.  Sehingga melalui promo diskon hingga gratis ongkir, pelanggan GOTO Hardware dapat diuntungkan dari segi harga serta nilai produk yang sangat bermanfaat. (***)

Adaptif di Masa Pandemi, AXA Mandiri Percepat Transformasi Digital

Selama hampir dua tahun, pandemi telah mempengaruhi berbagai lini kehidupan dan menciptakan tatanan hidup normal yang baru. Sebagai respon terhadap perubahan zaman, sejak awal pandemi, PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) telah gesit beradaptasi melalui transformasi digital dan inovasi berkelanjutan. Memegang teguh visi from payer to partner, AXA Mandiri telah menghadirkan sederet solusi proteksi, cara baru pemberian layanan dan inisiatif yang memanfaatkan teknologi digital untuk memberikan nilai lebih, guna melindungi yang terpenting bagi masyarakat dalam mencapai kualitas hidup yang lebih baik. Presiden Direktur AXA Mandiri Handojo G. Kusuma menyampaikan beradaptasi dengan perubahan yang diakibatkan oleh pandemi merupakan keharusan untuk menjaga keberlangsungan kinerja bisnis yang sehat dan kepuasan nasabah dalam menggunakan solusi proteksi dan layanan AXA Mandiri. “Prioritas kami adalah menyediakan solusi perlindungan jiwa dan kesehatan, serta terus memberikan ketenangan pikiran bagi para nasabah dalam segala kondisi. Untuk mendukung hal tersebut, penerapan transformasi digital di berbagai lini bisnis sangatlah penting untuk menghadirkan inovasi berkelanjutan, yang sesuai dengan kebutuhan nasabah di saat penuh tantangan ini dan meningkatan kualitas layanan, serta profesionalisme para tenaga pemasar kami,” ujarnya. Dengan semangat #KnowYouCan, AXA Mandiri berhasil mempercepat transformasi digital yang dilakukan sejak tahun 2020 hingga kini, sehingga menghasilkan berbagai macam layanan, mulai dari digital sales tools (Perfect Solution) yang dapat dimanfaatkan oleh para tenaga pemasar dalam menjelaskan solusi proteksi kepada calon nasabah, customer portal (Perfect Partner) yang memungkinkan nasabah untuk mengakses polisnya di mana dan kapan saja, hingga layanan AXA Mandiri Telekonsultasi yang dapat dimanfaatkan oleh nasabah guna memperkecil risiko terpapar COVID-19 dengan mengurangi pertemuan fisik. Semua langkah strategis yang dilakukan secara cepat selama pandemi merupakan bentuk komitmen AXA Mandiri dalam menjadi mitra bagi para nasabah untuk senantiasa melindungi masa depan mereka. “Pemanfaatan teknologi digital adalah salah satu faktor yang sangat mempengaruhi bagaimana suatu perusahaan bisa bertahan, serta tetap menjadi yang terdepan. Transformasi digital yang dilakukan AXA Mandiri tentunya selaras dengan perkembangan digitalisasi yang dilakukan Bank Mandiri di usianya yang ke-23 ini. Selanjutnya AXA Mandiri terus melakukan perbaikkan dari sisi solusi perlindungan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat, hingga peningkatan kualitas pelayanan sejalan dengan perkembangan gaya hidup masyarakat, dengan memperkuat kolaborasi yang saling melengkapi di dalam Mandiri Group,” ujar Presiden Komisaris AXA Mandiri Agus Haryoto Widodo. Selain itu, AXA Mandiri juga memiliki peran penting dalam mengembangkan industri asuransi nasional melalui beragam solusi perlindungan jiwa dan kesehatan yang mengadopsi keahlian AXA Group sebagai salah satu perusahaan asuransi terkemuka di dunia. “Sebagai negara dengan populasi yang cukup besar, potensi pasar asuransi jiwa masih terbuka lebar. Dengan pengalaman dan keahlian AXA Group yang sudah beroperasi selama lebih dari 2 abad dan kerja sama dengan Bank Mandiri sebagai salah satu Bank terbesar di Indonesia, kami berkomitmen untuk memberikan dukungan terhadap perkembangan AXA Mandiri dan optimis dapat membawa AXA Mandiri untuk menjadi asuransi nomor satu di Indonesia,” ujar Komisaris AXA Mandiri Julien Steimer. Direktur AXA Mandiri Uke Giri Utama juga menambahkan, “Sinergi dengan Bank Mandiri memberikan peluang besar bagi kami untuk memperluas cakupan segmen pasar lainnya. Misalnya kehadiran Livin’ by Mandiri sebagai aplikasi digital terkini yang turut mendorong kami untuk menciptakan layanan sesuai dengan perkembangan jaman. Kami juga terus menggali bagaimana integrasi dapat dilakukan antara AXA Mandiri dan Bank Mandiri yang akan memberikan kemudahan dan kenyamanan lebih kepada nasabah.” Dengan dukungan penuh kedua pemegang saham tersebut, AXA Mandiri secara berkelanjutan memperkaya porfolio solusi perlindungan yang sesuai dengan kebutuhan berbagai segmen masyarakat yang berbeda-beda di setiap tahap kehidupannya. Salah satu manfaat yang diberikan sebagai salah satu respon terhadap pandemi yang terjadi di seluruh dunia, adalah dengan memberikan manfaat asuransi perawatan COVID-19 sesuai dengan ketentuan polis asuransi jiwa dan kesehatan AXA Mandiri. Guna memasarkan berbagai solusi perlindungan, mulai dari asuransi jiwa, kesehatan, penyakit kritis, perencanaan keuangan jangka panjang, hingga asuransi mikro, AXA Mandiri menjangkau masyarakat melalui berbagai macam jalur distribusi, yaitu bancassurance, telemarketing dan corporate. Sementara dari sisi layanan, integrasi teknologi digital dilakukan untuk memudahkan nasabah dan para tenaga pemasar, serta memperluas akses ke layanan solusi proteksi dan komprehensif untuk masyarakat. Selain itu, literasi dan edukasi juga merupakan hal yang tidak kalah penting bagi industri asuransi. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mengenai keuangan, pengelolaan risiko dan pentingnya berasuransi untuk perlindungan jangka panjang kepada seluruh segmen masyarakat. Aktivitas edukasi dan literasi yang baru-baru ini dilakukan oleh AXA Mandiri adalah kegiatan literasi keuangan, serta inklusi kepada masyarakat Bali dengan menyasar tenaga kesehatan dan karyawan RS Surya Husadha. (***)

Pesantren Mualaf Dompet Dhuafa Mendapat Penghargaan MUI

Pesantren Mualaf Indonesia (PMI) Dompet Dhuafa (DD) menerima Anugerah LDK Award 2021 dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat. Sekretaris Jenderal (Sekjen) MUI Pusat Dr. KH. Amirsyah Tambunan, MA menyerahkan Anugerah LDK Award itu kepada  Koordinator Respon PMI-Dompet Dhuafa  M. Aris Alwi, pada acara “Diklat Nasional Kristologi Ke-6”, di Bekasi, Jawa Barat  Sabtu (2/10/2021). Menurut Sekjen MUI  penghargaan pertama kali itu diberikan kepada individu dan lembaga yang sungguh-sungguh dan berkelanjutan dalam menangani mualaf. “Mulai dari pembinaan, advokasi kehidupan para mualaf, advokasi kesehatan, termasuk kekerapan layanan konsultasi mualaf.” Sekjen MUI di hadapan 150-an peserta diklat se-Indonesia juga memberi apresiasi tinggi kepada lembaga kemualafan yang terus intensif terhadap penanganan mualaf. Peserta diklat menyambut suka-cita atas apresiasi itu. PMI Dompet Dhuafa sendiri merupakan program yang direncanakan matang dan mulai diintensifkan membina mualaf sejak 2017. “Pendekatan yang kami gunakan  berkiblat pondok pesantren. Ada kurikulum,  ada pendampingan, dan ada capaian-capaian terencana lainnya,” ungkap Ahmad Pranggono Senior Officer Layanan Dakwah. Pada sisi lain, Fajar SN selaku Pelaksana Nasional PMI-DD mengabarkan, PMI-DD baru fokus berprogram melayani mualaf di Jakarta-Banten-Jawa Barat. Di luar itu baru bisa melayani mualaf di Alor (NTT), Manado (Sulut), dan Pekan Baru (Riau). “Dompet Dhuafa mengajak semua semua pihak untuk terus peduli dan berbagi melayani mualaf. Zakat,  infak/sedekah, dan wakaf terbukti bisa menguatkan keimanan dan keislaman mualaf yang dibina. TENTANG DOMPET DHUAFA Dompet Dhuafa adalah lembaga Filantropi Islam yang berkhidmat dalam pemberdayaan kaum Dhuafa dengan pendekatan budaya melalui kegiatan filantropis (welasasih) dan wirausaha sosial. Selama 28 tahun lebih, Dompet Dhuafa telah memberikan kontribusi layanan bagi perkembangan umat dalam bidang sosial, kesehatan, ekonomi, dan kebencanaan serta CSR. (***)