Beranda Politik Sahruji Kenakan Jaket PPP, Syihabudin : Siapapun Bisa Bergabung

Sahruji Kenakan Jaket PPP, Syihabudin : Siapapun Bisa Bergabung

Sahruji saat mengenakan jaket PPP yang disematkan oleh Ketua Umum PPP, Suharso Monoarfa. (Rendy)

CILEGON – Karir politik mantan Wakil Ketua DPD Golkar Cilegon, Sahruji belum tuntas. Kendati kedudukannya sempat diguncang prahara jelang Pilkada Cilegon tahun lalu, Ketua Kadin Kota Cilegon ini akhirnya berlabuh ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Hal itu diketahui dari kehadirannya dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) DPW PPP Banten yang di Hotel Horison Grand Serpong pada Selasa (1/6/2021) kemarin.

Ketua DPC PPP Cilegon, Syihabudin Syibli yang dikonfirmasi sebelumnya tak menampik bergabungnya Sahruji di PPP.

“Siapa pun itu bisa bergabung dengan PPP. Kalau kaitan bergabungnya (Sahruji), kayaknya sudah ke DPW, sama Ketua dan Plt Ketua (DPW PPP Banten). Artinya beliau sudah punya KTA (Kartu Tanda Anggota) partai, tapi bukan saya yang buat, mungkin DPW yang buat,” ujarnya.

Namun demikian, Anggota DPRD Cilegon ini belum dapat membeberkan kemungkinan Sahruji yang akan menggeser kedudukannya dalam struktur kepemimpinan partai tingkat Kota Cilegon melalui mekanisme musyawarah Cabang (Muscab) kelak.

“Secara langsung sih beliau (Sahruji) belum ada komunikasi dengan saya, termasuk semuanya itu, ada si A, si B dan si C. Saya yakin sih beliau pastinya minat (jadi Ketua DPC PPP Cilegon). Tetapi semua kelihatannya masih menahan diri untuk ketemu saya. Malah ada yang sudah minta waktu, tapi satu pun belum ada yang saya terima, saya menjaga agar tidak ada gesekan di awal,” katanya.

Baca : Sahruji Jadi Kader PPP, Tergerak Hatinya Besarkan Partai Warisan Ulama

Dijelaskan Syihabudin, mekanisme terkait dengan penyelenggaraan musyawarah partainya kini menerapkan pola top down. Dimana, DPC barulah akan melakukan Muscab setelah Muswil dan Muktamar sebelumnya dihelat terlebih dahulu.

“Kalau dulu penyelenggaraan musyawarah itu dengan pola bottom up, sekarang itu top down. Muktamar kita sudah pada Desember tahun lalu, kemudian Muswil. Barulah setelah Muswil, tiga bulan kemudian Muscab Cilegon, walau itu tidak saklek tiga bulan,” tandasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, datang di arena Muswil PPP Banten dengan mengenakan batik hijau, Sahruji bahkan secara seremonial berganti jaket partai yang langsung disematkan oleh Ketua Umum PPP, Suharso Monoarfa.

“Saya bersyukur karena sudah bergabung dalam kepengurusan PPP Banten. Apalagi saya berteman dengan banyak tokoh-tokoh PPP, terlebih PPP sendiri memiliki sejarah yang panjang di Kota Cilegon sebelum era reformasi,” ujar Sahruji. (dev/red)

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini