Beranda Pemerintahan Pekan Depan Gubernur Banten Lantik Bupati Pandeglang dan Walikota Tangsel

Pekan Depan Gubernur Banten Lantik Bupati Pandeglang dan Walikota Tangsel

Ilustrasi - foto istimewa Lampost.com

SERANG – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten memastikan pelantikan dua kepala daerah yaitu Bupati-Wakil Bupati Pandeglang dan Walikota-Wakil Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) dilaksanakan pada 26 April 2021. Pelantikan akan digelar di Pendopo Gubernur Banten, KP3B, Curug, Kota Serang.

Kepala Biro Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pem-Kesra) Provinsi Banten, Gunawan Rusminto mengatakan, dua kepala daerah itu  akan langsung dilantik oleh Gubernur Banten, Wahidin Halim, secara serentak dengan dihadiri pejabat terkait.

“Pelantikan direncanakan serentak tanggal 26 April 2021 di Pendopo Gubernur, jam 9 pagi di Pendopo Gubernur. Insa Allah pak Gubernur yang akan melantiknya,” kata Gunawan, Selasa (20/4/2021).

Gunawan menjelaskan, untuk saat ini Surat Keputusan (SK) pemberhentian dan penetapan Bupati-Wakil Bupati Pandeglang telah keluar. Sedangkan untuk kepala daerah Kota Tangsel, pihaknya masih menunggu SK tersebut turun dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

“Mungkin di pekan-pekan ini. Kalau tidak Rabu besok atau Kamis bisa keluar,” jelasnya.

Pihaknya optimis, pelantikan Bupati Pandeglang dan Walikota Tangsel akan berjalan lancar dan tertib, tanpa halang rintang apapun sesuai yang telah direncanakan. “Insya Allah (pelantikan) berjalan lancar,” ujarnya.

(Mir/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini