Beranda Peristiwa Harga Cabai Makin Pedas, Penjual Was-was

Harga Cabai Makin Pedas, Penjual Was-was

Penjual sayuran menunjukan barang dagangannya di Pasar Rau, Kota Serang, Jumat (01/12/2023). (Alif/bantennews)

SERANG-Sejumlah komoditas sayuran mengalami kenaikan harga, salah satunya cabai. Saat ini harga cabai menyentuh di kisaran Rp100 ribu per kg.

Dampak kenaikan harga Cabai ini juga dialami beberapa pedagang sayur di Kota Serang, Banten. Adi Ismail, penjual sayuran di Pasar Rau, Kota Serang, Banten ini mengaku gelisah menghadapi dampak kenaikan harga ini. “Pusing. Jumlah pembeli  bisa dibilang menurun 50 persen. Biasanya pada beli 5 kg, sekarang paling cuma 2-3 kg,” katanya

Adi menduga penurunan penjualan itu  dikarenakan harga tinggi yang membuat para pelanggannya enggan membeli dalam jumlah banyak. “Sudah hampir sebulan kebelakang, lah.” tambah Adi.

Meski begitu Adi juga mengamini bahwa harga sayuran akan selalu dinamis tiap bulannya. “Biasanya, menjelang lebaran juga ikut naik” tutupnya.

Setali tiga uang, Romi, penjual sayuran di Pasar Ciruas, Kabupaten Serang, Banten, juga memiliki kegelisahan yang sama. Di lapak Romi, harga cabai rawit merah keriting juga menyentuh Rp 90.000/Kg.
“Peminatnya stagnan, sih. Tapi kadang suka ada yang nawar murah banget,” katanya.

Romi khawatir kenaikan harga ini akan berdampak pada minat pembelian para pelanggarannya. “Nanti dikira kita (penjual) yang naikin harga. Padahal kan emang dari sananya” keluh Romi. (Alif-mg/red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini