Beranda Komunitas DPD Bandrong Pandeglang Serahkan Bantuan Untuk Korban Banjir di Lebak

DPD Bandrong Pandeglang Serahkan Bantuan Untuk Korban Banjir di Lebak

Seni bela diri Bandrong Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Pandeglang menyalurkan bantuan untuk korban banjir bandang yang melanda Kabupaten Lebak.

 

PANDEGLANG – Ketua seni bela diri Bandrong Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Pandeglang menyalurkan bantuan untuk korban banjir bandang yang melanda Kabupaten Lebak.

Bantuan akan disalurkan pada korban banjir bandang diantaranya 50 dus mie instan, 50 dus aqua gelas, 3 dus Energen, 4 karung beras, susu, obat-obatan, dan baju layak pakai.

Ketua Bandrong DPD Pandeglang, Chandra Gustiyana mengatakan, bantuan tersebut berasal dari iuran para anggota Bandrong yang ada di Pandeglang. Menurutnya, langkah ini perlu dilakukan mengingat saat ini banyak para korban yang membutuhkan bantuan, selain itu juga sebagai bentuk kepedulian dari para anggota Bandrong.

“Dananya kami kumpulkan dar anggota bandrong yang ada di Pandeglang. Harapan kami tidak banyak hanya ingin meringankan beban saudara kita yang terkena bencana alam yang ada disana,” ucapnya, Kamis (2/1/2020).

Chandra melanjutkan, bantuan tersebut nantinya akan dibagikan pada warga Kabupaten Lebak yang berada di wilayah Sajira. Bantuan tersebut akan langsung dibagikan oleh anggota yang ikut pada korban.

Ia juga berpesan, semoga dari musibah ini masyarakat dapat mengambil hikmahnya dan jangan terlalu terpuruk, mengingat musibah banjir bukan hanya terjadi di Kabupaten Lebak saja.

“Harapannya agar warga disana jangan terlalu terpuruk dengan adanya musibah ini, semoga dengan adanya musibah ini bisa lebih mendekatkan diri kepada allah SWT, karena dari musibah ini saya yakin ada hikmah yang luar biasa dibaliknya,” pesannya. (Med/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini