Beranda Peristiwa Dihantam Hujan Disertai Angin Kencang, Rumah Warga Malabar Hancur

Dihantam Hujan Disertai Angin Kencang, Rumah Warga Malabar Hancur

Rumah Milik Sandi (46) warga Desa Malabar, Kecamatan Bandung Mengalami Rusak Berat Usai Diterpa Hujan dan Angin Kencang. Foto: BPBD Kabupaten Serang

KAB. SERANG – Hujan yang terus mengguyur disertai angin kencang di wilayah Kabupaten Serang dan sekitarnya mengakibatkan bangunan semi permanen milik Sandi (46) roboh pada Minggu (28/11/2021).

Bangunan semi permanen milik seorang buruh harian lepas yang berlokasi di Kampung Kolelet RT 009 RW 002 Desa Malabar, Kecamatan Bandung itu mengalami rusak berat.

“Bangunan semi permanen yang berupa kamar mandi tersebut roboh sekitar pukul 12.30 WIB karena diterpa hujan dan angin kencang yang melanda wilayah tersebut,” ujar Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Serang, Nana Sukmana pada Minggu (28/11/2021).

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun akibat kejadian tersebut, Sandi mengalami kerugian sekitar Rp5 juta.

Berdasarkan hasil kajian BMKG, tingginya curah hujan diperkirakan terjadi pada November, Desember hingga Januari. Hal ini berdasarkan kejadian La Nina tahun 2020 maka La Nina tahun ini diprediksikan relatif sama dan akan berdampak pada peningkatan curah hujan bulanan yang berkisar antara 20 persen hingga 70 persen di atas normalnya.

Dengan adanya potensi peningkatan curah hujan pada periode musim hujan, diperlukan kewaspadaan dari seluruh pihak.

Jika terjadi bencana, warga dapat mengevakuasi diri secata mandiri terlebih dahulu yang kemudian segera menghubungi BPBD Kabupaten Serang di nomor 0254-200135 atau melalui WhatsApp 081212123481. (Nin/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini