Beranda Pemilu 2024 4 Parpol Dapat 2 Kursi di Dapil Banten 9 Kota Tangsel

4 Parpol Dapat 2 Kursi di Dapil Banten 9 Kota Tangsel

Proses pleno rekapitulasi tingkat Provinsi Banten. (Foto: Iyus/BantenNews.co.id)

SERANG – Rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara hasil Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024 tingkat Provinsi Banten baru saja selesai dilaksanakan. Setidaknya terdapat empat partai politik (Parpol) peserta Pemilu yang meraih lebih dari satu kursi dari 11 kursi yang disediakan di daerah pemilihan (dapil) Banten 9 Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Empat parpol itu adalah, PKS, Golkar, PDIP dan Gerindra. Tiga parpol diantaranya bahkan memperoleh lebih dari 100 ribu suara.

Adapun perolehan suara parpol di dapil Banten 9 Kota Tangsel yaitu, PKS mendapatkan 142.886 suara, Golkar mendapat 138.170 suara, PDIP mendapat 118.573 suara dan Gerindra sebanyak 85.284 suara.

Selanjutnya, PSI mendapatkan 60.793 suara, PKB mendapatkan 55.717 suara dan Demokrat mendaptkan 44.959 suara.

Untuk calon anggota legislatif (caleg) yang akan duduk di DPRD Banten adalah sebagai berikut :

1. Budi Prajogo (PKS), 34.994 suara
2. Cut Muthia Ahmad (PKS), 15.548 suara
3. Ananda Triana Salichan (Golkar), 45.727 suara
4. Syihabudin Hasyim (Golkar), 19.105 suara
5. Iwan Rahayu (PDIP), 27.132 suara
6. Toha (PDIP), 17.001 suara
7. Yudi Budi Wibowo (Gerindra), 25.867 suara
8. Zaid Elhabib (Gerindra), 15.306 suara
9. Muhammad Hafidz Ardianto (PSI), 12.994 suara
10. M. Aly Taufiq (PKB), 23.620 suara
11. Rommy Adhie Santoso (Demokrat), 20.656 suara

Berdasarkan informasi, KPU Banten akan melaksanakan tahapan penetapan caleg terpilih hasil Pemilu 2024 pada 25 Maret 2024. (Mir/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disiniĀ