Beranda Pariwisata Wisata Pulau Oar Pandeglang, Cantik dan Punya Pasir Sehalus Terigu

Wisata Pulau Oar Pandeglang, Cantik dan Punya Pasir Sehalus Terigu

Wisata di Pantai Pulau Oar - foto istimewa Instagram Banten Bagus

PANDEGLANG – Wisata di Kabupaten Pandeglang banyak dan menarik. Daerah ini juga punya sebuah pulau cantik yang bernama Oar. Pasir pantainya sehalus terigu!

Pulau Oar berlokasi Kampung Sumur, Desa Kertajaya, Kecamatan Sumur-Pandeglang, Banten. Dari pusat Kota Pandeglang, pulau ini dapat di tempuh dengan waktu sekitar 3 jam.

Dari Kampung Sumur wisatawan bisa menuju pulau ini dengan menggunakan perahu nelayan. Waktu yang dibutuhkan untuk menyeberang adalah sekitar 30 Menit.

Dikutip dari detik.com, Pulau Oar sendiri masih masuk dalam kawasan konservasi Taman Nasional Ujung Kulon. Jadi jangan heran kalau pulau ini sangat terjaga dan begitu cantik.

Setelah turun dari kapal, kamu akan disambut dengan pasir pantainya yang sangat halus. Saking halusnya, kamu serasa menginjak terigu!

Jangan puas dulu, Pulau Oar bukan cuma sekedar pasir pantai sehalus terigu. Pantai di pulau ini juga memiliki keindahan laut biru yang jernih.

Gulungan ombak yang tenang dan pantai yang landai jadi tempat liburan yang pas untuk mengusir penat. Suasana hangat dan angin semilir khas pulau akan membuat kamu betah untuk duduk bersantai di pantainya.

Kalau sudah sampai di sini, kamu wajib untuk main basah-basahan. Apalagi sambil menunggu senja dengan segelas kopi. Ini mengapa Pulau Oar jadi kebanggaan dari orang Pandeglang.

Kamu yang suka dengan aktivitas air bisa menyewa banana boat di sana. Kamu yang liburan bersama teman atau kerabat bisa makin akrab lewat berbagai aktivitas di Pulau Oar.

Selain keindahan alamnya, pulau ini juga dinilai tak begitu jauh dari Jakarta. Kamu bisa kemping di pulau ini untuk liburan maksimal yang tak terlupakan.

Kamu yang liburan di sini diminta untuk tidak membuang sampah sembarangan ya. Selain mengotori, sampah plastik juga akan membunuh ekosistem di lautan.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini