Beranda Pariwisata Walikota Buka Cilegon Ethnic Carnival 2019

Walikota Buka Cilegon Ethnic Carnival 2019

Cilegon Ethnic Carnival (CEC) 2019 digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon, Sabtu (24/8/2019) malam

CILEGON – Cilegon Ethnic Carnival (CEC) 2019 digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon, Sabtu (24/8/2019) malam. Acara tersebut dibuka langsung oleh Walikota Cilegon Edi Ariadi.

Hadir juga Wakil Walikota Cilegon, Ratu Ati Marliati, Kabid Area 2 Asdep Parawisata (Kemenpar) RI, unsur forkopimda Kota Cilegon, pimpinan instansi vertikal, perwakilan BUMN, BUMD dan swasta, organisasi kemasyarakatan, dan organisasi kepemudaan.

Ribuan peserta tampak antusias memamerkan kebudayaan dari berbagai penjuru tanah air. Start dimulai dari Halaman Kantor Walikota Cilegon dan finisg di Rumah Dinas Walikota Cilegon.

Ribuan masyarakat tumpah ruah menyaksikan gelaran CEC 2019 ke -6 di sepanjang jalan protokol mulai dari Kantor Walikota Cilegon hingga ke Rumah Dinas Walikota Cilegon.

Walikota Cilegon, Edi Ariadi mengatakan, tahun ini merupkan tahun ke-6 penyelenggaraan CEC. Dalam hal ini Pemkot Cilegon telah mengagendakan program bulan kunjungan yang setiap tahun dilaksanakan April dan agustus di setiap tahunnya.

“CEC merupakan salah satu event yang dilaksanakan dalam mendukung program bulan kunjungan wisata tersebut. Event ini juga ditujukan untuk mendukung program visit Banten dan visut Indonesia,” kata Edi dalam sambutannya.

Dikatakan Edi, Cilegon merupakan Kota Industri di Provinsi Banten, lebih 100 perusahaan beroperasi di Cilegon. Dari tahun ke tahun industri terus tumbuh dan berkembang dengan banyaknya investasi baru. Perkembangan di sektor lainnya seperti pariwisatadan kebudayaan. Agar tercipta kota industri yang berbudaya dan iklim industri yang kondusif pada kehidupan masyarakat Cilegon.

“Selama ini masyarakat Cilegon hidup dengan berbagai etnis dan budaya hidup rukum dalam bingkai NKRI, dan sesuai dengan semboyan Cilegon Ajur Sedulur Jujur Adil Makmur,”tuturnya.

Menurut Edi, untuk mempererat kerukuran di tengah masyarakat yang heterogen, perlu diselenggarakan acara yang bernuansa seni budaya sebagai refleksi keragaman budaya yang ada di Cilegon. Atas dasar itu, Pemkot Cilegon melalui dinas Parawisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Cilegon menyelenggarakan CEC.

“ Tahun ini tema yang diambil Kemonesan Budaye Nusantara,” ungkapnya.

Edi berterima kasih kepada seluruh panitia kontingen, dan seluruh pihak yang telah berpartisipasi dan mendukung kesuksesan penyelenggaraan CEC 2019 ini.

“Kami berharap penyelenggaraan CEC dan Golok day yang rutin diselenggarakan Pemkot Cilegon menjadi kalender event nasional tahunan Kemnpar RI dan dapat berimbas pada peningkatan kunjungan wisatawan ke Cilegon,”harapnya.

(Man/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini