Beranda Kampus Untirta Gandeng BSSN Buat Skema Keamanan Siber untuk Lindungi Database Pendidikan

Untirta Gandeng BSSN Buat Skema Keamanan Siber untuk Lindungi Database Pendidikan

Cyber Security Workshop di Untirta.

SERANG – Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) dan Unit Penunjang Akademik Teknologi Informasi dan Komunikasi (UPA TIK) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) menggelar workshop keamanan siber di sektor pendidikan.

Acara dihadiri oleh Rektor Untirta Prof. Fatah Sulaiman, Deputi Bidang Keamanan Siber dan Sandi Pemerintahan dan Pembangunan Manusia BSSN Dr. Sulistyo, Wakil Rektor Bidang Kerja Sama dan Sistem Informasi Prof. Alfirano, Kepala UPA TIK Untirta Anis Fuad dan jajaran.

Rektor Untirta Fatah Sulaiman menyampaikan, kampus yang sehat harus memiliki sistem keamanan siber yang baik. “Untirta memiliki ribuan mahasiswa dan pegawai yang mana databasenya harus kita jaga,” kata Fatah di ruang Multimedia lantai 1 Gedung Rektorat Untirta, Sindangsari, Kabupapten Serang, Rabu (28/2) lalu.

komitmennya bahwa Untirta di Wilayah Banten siap menjadi perpanjangan tangan BSSN untuk upgrading seluruh informasi terkait sistem sekuriti siber khususnya di wilayah Provinsi Banten. “Cyber security ini sangat penting terutama bagaimana memberikan kenyamanan layanan digital khususnya di sektor pendidikan. Bagi Untirta ini menjadi program yang sangat prioritas ditahun ini” Ucap beliau.

Dr. Sulistyo mengapresiasi Untirta atas kolaborasi membangun ekosistem keamanan siber Indonesia khususnya di sektor pendidikan. “Tugas dan tanggung jawab BSSN adalah membantu pemerintah dalam menjalankan tugas pemerintahan dalam keamanan siber dan sejenisnya,” ucapnya.

Ia juga menyampaikan bahwa selama tiga tahun ini sektor pendidikan seringkali terjadi anomali trafik yang disebabkan oleh malware. Anomali ini disebabkan oleh dua hal utama yaitu banyaknya penggunaan software bajakan dan aplikasi atau sistem operasi yang digunakan lisensinya sudah kadaluarsa. Menurutnya hal ini sangat berbahaya karena memberikan celah terjadinya serangan oleh ransomware.

Hadir dalam kesempatan yang sama Kepala UPA Pusat Informasi dan Layanan Komunikasi Ketua TIK dari seluruh Perguruan Tinggi (PT) yang tergabung dalam Forum BKS PTN – Barat, Plt. Direktur Keamanan Siber dan Sandi Pembangunan Manusia Adi Himawan, Kepala TIK di wilayah Banten dan para peserta. (Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini