Beranda Kesehatan Sempat Menolak, Enam Pasien Positif Corona di Kabupaten Serang Bersedia Dibawa ke...

Sempat Menolak, Enam Pasien Positif Corona di Kabupaten Serang Bersedia Dibawa ke RS

Ilustrasi - foto istimewa Portal Jember

SERANG – Enam pasien positif Corona di Desa Pegandikan, Kecamatan Lebakwangi, Kabupaten Serang, akhirnya bersedia dibawa ke RSUD Banten untuk menjalani perawatan,  Senin (15/6/2020) malam. Sebelumnya, enam pasien ini menolak dirujuk karena merasa tidak memiliki gejala.

Keenam pasien ini berinisial MD (35), RH (45), RS (14), HS (16), MK (30), dan MR (55). Mereka merupakan masih keluarga dari JH. JH adalah pasien positif Corona dari Penjaringan Jakarta Utara yang sempat pulang ke kampung halaman. Dari JH ini sebanyak 18 orang tertular virus Corona sehingga membentuk penularan klaster Lebakwangi-Tirtayasa.

BACA : Enam Pasien Positif Covid-19 di Kabupaten Serang Tolak Dirujuk ke Rumah Sakit

Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Serang Agus Sukmayadi mengatakan, enam pasien itu sebelumnya memang sempat menolak untuk dirujuk ke rumah sakit karena merasa tak memiliki gejala. Tim gugus tugas di kecamatan menyikapi penolakan itu dengan menggelar rapat bersama pihak-pihak terkait dan perwakilan warga. Dengan berbagai pendekatan akhirnya pasien bersedia dirujuk.

Agus menyatakan bahwa pihaknya tidak melakukan penjemputan secara paksa. Karena, setelah dilakukan mediasi pihak keluarga bersedia untuk penjemputan enam pasien tersebut. “Pasien dibawa ke RSUD Banten,” ujarnya, Selasa (16/6/2020).

Sementara itu, Kepala Tata Usaha Puskesmas Lebakwangi Fatullah mengatakan, pihaknya sebelumnya sudah mencoba menjemput enam pasien tersebut. Namun merwka bersikukuh tidak mau dirawat.

“Akhirnya kita menyampaikan ke tingkat Kabupaten Serang, alhamdulillah mereka mau dijemput,” katanya.

Ia mengatakan, penjemputan tidak dilakukan secara paksa namun dengan cara baik-baik. Mereka dijemput dari kantor Camat Lebakwangi sekitar pukul 19.00 WIB.

“Mereka enggak mau dijemput di rumahnya, karena mungkin merasa malu,” ujarnya. (ink/red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini