Beranda Politik Selain Dede Rohana, Alawi Juga Kantongi Rekomendasi Balon Walikota Cilegon dari DPP...

Selain Dede Rohana, Alawi Juga Kantongi Rekomendasi Balon Walikota Cilegon dari DPP PAN

Wakil Ketua Umum DPP PAN, Yandri Susanto menyerahkan Surat Rekomendasi kepada Ketua DPD PAN Cilegon. (Foto: Istimewa)

CILEGON – Ketua DPD PAN Cilegon, Alawi Mahmud menerima Surat Rekomendasi Bakal Calon Walikota Cilegon dari DPP PAN. Surat Rekomendasi tersebut diserahkan langsung oleh Wakil Ketua Umum DPP PAN Yandri Susanto.

Penyerahan Surat Rekomendasi Bakal Calon Walikota Cilegon kepada Alawi itu juga dihadiri oleh Ketua DPD PAN se Banten, kecuali Kabupaten Tangerang dan Kota Tangerang Selatan.

Surat Rekomendasi Bakal Calon Walikota Cilegon yang dikeluarkan oleh DPP PAN untuk Alawi tersebut merupakan yang kedua kalinya, setelah sebelumnya diberikan kepada Dede Rohana Putra.

“Saya sebagai Wakil Ketua Umum secara resmi menyerahkan rekomendasi untuk Ketua DPD PAN Cilegon Pak Alawi Mahmud. Dalam rekomendasi ini kita memberi mandat untuk menjadi Bakal Calon Walikota Cilegon Pemilu 2024-2029,” kata Yandri dalam video yang beredar, Selasa (26/3/2024).

Dalam video itu juga Yandri menyebut Alawi akan dibebankan tugas yang cukup berat usai mendapat surat rekomendasi tersebut, yakni harus mencari partai koalisi, dan pasangan calon.

“Nanti kalau sudah ada perkembangan dilaporkan kepada tim di DPP di Pilkada, terutama kepada saya karena ini yang menandatangani saya langsung dan Sekretaris Jenderal. Kita berharap di Pilkada Cilegon ini PAN ikut menjadi bagian dari pemenang,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua DPD PAN Cilegon Alawi Mahmud saat dikonfirmasi terkait Surat Rekomendasi Bakal Calon Walikota Cilegon yang diterima olehnya dari DPP PAN tersebut hingga saat ini belum memberikan jawaban.

Terpisah, Dede Rohana Putra selaku kader partai PAN yang lebih dulu menerima Surat Rekomendasi Bakal Calon Walikota Cilegon dari DPP PAN itu menyambut baik atas informasi tersebut.

“Saya menyambut baik, mengapresiasi dan sangat terbuka, silakan saja kita berlomba-lomba dalam hal kebaikan. Siapa nanti yang diputuskan sama DPP itu yang terbaik buat Kota Cilegon,” ucapnya.

Saat ini, Dede mengaku hanya akan berfokus pada tugas yang diberikan usai mendapat Surat Rekomendasi Bakal Calon Walikota Cilegon agar dapat memenangkan Pilkada 2024 mendatang.

“Tetap menjalin komunikasi dengan partai koalisi, mencari pasangan, termasuk kita melakukan langkah-langkah strategis, cerdas dalam rangka mempersiapkan Pilkada Kota Cilegon,” tutupnya. (Mg-STT/Red)

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini