Beranda Hukum Polisi Buru Oknum Suporter Pengrusakan McDonald’s Cilegon

Polisi Buru Oknum Suporter Pengrusakan McDonald’s Cilegon

Pengunjung McDonald’s Cilegon keuar gedung setelah terjadi aksi pengrusakan. (Fotografer: Usman Temposo/BantenNews.co.id)

CILEGON – Polres Cilegon langsung melakukan penyelidikan terkait pengrusakan kedai makan Mc Donald’s di Kelurahan Sukmajaya, Kecamatan Jombang, Kota Cilegon yang diduga dilakukan oknum suporter klub sepakbola Perserang, Selasa (24/7/2018).

Kapolres Cilegon, AKBP Rizki Agung Prakoso mengatakan bahwa pihaknya masih mengumpulkan saksi dan olah tempat kejadian perkara (TKP) terkait kasus pengrusakan itu.

Namun demikian pihaknya belum bisa memastikan apakah oknum suporter tersebut dari pihak Perserang atau bukan.

Baca juga : Bikin Ulah, Oknum Suporter Perserang Rusak Mc Donald’s Cilegon, Satu Balita Luka

“Kita belum pastikan itu oknum Suporter Perserang atau bukan. Diduga oknum Suporter yang berbarengan dengan pertandingan Cilegon United Vs Perserang. Kita masih kumpulkan saksi-saksi dan olah TKP untuk memastikan itu. Bagian Reskrim sedang olah TKP. Kamera CCTV bagian dari olah TKP,” katanya.

Kapolres mengungkapkan bahwa dalam kasus pengrusakan itu terdapat satu anak kecil terluka akibat terkena serpihan kaca.

“Satu orang anak kecil mengalami luka ringan karena kena serpihan kaca. Sudah diobati,” imbuhnya. (Man/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News