Beranda Pemilu 2024 PKS Akan Totalitas Menangkan Anies Baswedan di Pilpres 2024

PKS Akan Totalitas Menangkan Anies Baswedan di Pilpres 2024

Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu saat menyampaikan sambutan - Foto istimewa suara.com

SERANG – Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu menyatakan pihaknya bakal berjuang secara maksimal dalam Pilpres 2024 nanti.

Mereka bakal bertarung mati-matian dalam memberikan dukungannya kepada Anies Baswedan saat bertarung dalam Pilpres 2024 mendatang.

“Struktur, kader, dan simpatisan di seluruh Indonesia Insyaallah siap berjuang secara all out. Berkorban secara totalitas, untuk kemenangan PKS dan kemenangan saudara Anies Rasyid Baswedan dalam Pilpres 2024,” kata Syaikhu, di Istora Senayan Jakarta, pada Sabtu (20/5/2023).

Syaikhu yang berada di atas panggung kemudian berupaya mendengar langsung dari para ribuan kadernya, untuk bisa memberikan kemenangan pada partainya dan Anies Baswedan.

“Apakah saudara siap menangkan PKS dan Anies?” ujar Syaikhu melansir suara.com (jaringan BantenNews.co.id).

“Siap,” sambut para kader dari penjuru Istora.

Diketahui, Anies Baswedan merupakan Calon Presiden yang diusung oleh tiga partai, yakni Demokrat, PKS, dan NasDem. Ketiga partai tersebut tergabung dalam Koalisi Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP).

Akan tetapi, hingga saat ini, KPP belum menentukan pendamping atau calon wakil presiden untuk Anies Baswedan.

(Ril/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News