Beranda Pendidikan Pembelajaran Tatap Muka di Kabupaten Serang Berjalan Lancar

Pembelajaran Tatap Muka di Kabupaten Serang Berjalan Lancar

Pembelajaran tatap muka di salah satu SD di Kabupaten Serang. (IST)

 

KAB. SERANG – Pembelajaran Tatap Muka (PTM) yang dimulai sejak tanggal 21 April 2021 untuk Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Serang berjalan lancar.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kabupaten Serang, Asep Nugrahajaya mengatakan hingga saat ini belum ada laporan yang diterima oleh pihaknya mengenai permasalahan PTM yang sedang berjalan.

“Berjalan yang sesuai dengan harapan dan tidak ada laporan maupun permasalahan yang kami terima. Kami sudah nyatakan bahwa pembelajaran tatap muka untuk Kabupaten Serang dimulai per 21 April. Di tanggal 21 April kita mendapatkan data sekolah yang benar-benar siap berdasarkan kondisi laporan fisik dan data yang ada di Dapodik,” ujarnya, Kamis (6/5/2021).

Dikatakan Asep, seminggu setelah PTM berjalan, data SD yang siap melalukan PTM bertambah menjadi 624 SD.

“Kemudian seminggu kemudian kita evaluasi lagi ternyata sekolahnya bertambah dari 438 menjadi 624 sekolah. Nah ini kan ada penambahan berarti ini memicu semangat mereka untuk benar-benar memenuhi standarisasi proses pembelajaran tatap muka sesuai dengan ketentuan,” katanya.

Sementara itu, untuk PTM di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Kabupaten Serang belum bisa dilaksanakan hal ini lantaran guru-guru SMP di Kabupaten Serang yang belum divaksin.

“Minggu ini saya koordinasi dengan Dinas Kesehatan itu sedang akan dilaksanakan proses vaksinasi, Insya Allah setelah proses vaksinasi selesai bisa dilaksanakan pembelajaran tatap muka,” ujar Asep.

Asep menegaskan PTM bisa saja dihentikan jika ada sekolah-sekolah yang melanggar protokol kesehatan.

“Kita tegas kalau tidak sesuai dengan prokes kita akan hentikan proses pembelajaran. Jadi tidak main-main, kalau mereka benar-benar punya motivasi, punya keinginan untuk melakukan PTM dengan melihat kondisi segala sesuatunya sekarang ya diimbangi dengan standarisasi dengan prokes yang seimbang,” tukasnya.
(Nin/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini