Beranda Sosial LAZ Harapan Dhuafa dan IDI Pandeglang Berbagi Pangan

LAZ Harapan Dhuafa dan IDI Pandeglang Berbagi Pangan

Dalam rangka menyambut peringatan Hari Dokter Nasional ke-70, LAZ Harapan Dhuafa dan IDI (Ikatan Dokter Indonesia) Kabupaten Pandeglang menggelar kegiatan 'Berbagi Pangan' untuk pahlawan keluarga

PANDEGLANG – Dalam rangka menyambut peringatan Hari Dokter Nasional ke-70, LAZ Harapan Dhuafa dan IDI (Ikatan Dokter Indonesia) Kabupaten Pandeglang menggelar kegiatan ‘Berbagi Pangan’ untuk pahlawan keluarga yang terdampak Covid-19 di Alun-Alun Pandeglang.

100 pahlawan keluarga turut hadir dalam kegiatan berbagi pangan ini, mereka mendapatkan bingkisan berupa bahan-bahan pangan hasil donasi dari para dokter yang tergabung dalam IDI Kabupaten Pandeglang.

“Mungkin tidak banyak yang bisa kami lakukan, tapi semoga ini menjadi langkah kami untuk bisa turut meringankan beban mereka yang terdampak Covid-19, terutama para pahlawan keluarga yang masih terus bekerja keras untuk bisa memenuhi kebutuhan keluarganya di situasi sulit seperti ini,” Kata Ketua IDI Kabupaten Pandeglang, dr. Darmawan Shopian, Selasa (20/10/2020).

Di lain kesempatan, Indah Prihanande Direktur Utama LAZ Harapan Dhuafa mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada IDI Kabupaten Pandeglang yang sudah berkolaborasi bersama LAZ Harapan Dhuafa untuk bisa berbagi kebahagiaan kepada warga terdampak Covid-19.

“Hari ini tentu banyak ditemui warga yang sangat membutuhkan pangan, saatnya kita saling mengasihi sesama walaupun gerak kita sangat terbatas, semoga ke depannya akan lebih banyak pahlawan keluarga dan mereka yang membutuhkan saat pandemi ini bisa kita bantu dengan saling bergotong royong meringankan beban mereka.” ujarnya

Gerai Berbagi Pangan merupakan program LAZ Harapan Dhuafa untuk seluruh kalangan masyarakat agar bisa berbagi apa saja yang dimiliki untuk kemudian diberikan bagi mereka-mereka yang membutuhkan.

Donasi yang diberikan bisa berupa apa saja baik beras, sayuran, buah-buahan atau uang tunai. Gerai Berbagi Pangan ini sudah berjalan di 4 kota/kab di Banten yaitu Kota Serang, Kota Cilegon, Kabupaten Pandeglang dan Kabupaten Lebak.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News