Beranda Gaya Hidup Lakukan 7 Kebiasaan Sehat Ini Agar Hidup Lebih Happy!

Lakukan 7 Kebiasaan Sehat Ini Agar Hidup Lebih Happy!

Sumber: pinterest.com

Melakukan berbagai kegiatan sehari-hari memang hal baik, karena tubuh jadi lebih aktif untuk bergerak. Namun, saking sibuknya melakukan kegiatan dan pekerjaan, seringkali kamu lupa untuk menjaga kesehatan mental dan fisik. Inilah hal yang mungkin bakal bikin hidup kamu terasa monoton dan hampa. Sebenarnya, hidup sehat dan bahagia itu gak melulu harus mahal. Ada beberapa kebiasaan tertentu yang bisa membuat hidup jadi lebih sehat dan bahagia.

Saat kamu bahagia, kamu pun bakal lebih produktif dalam melakukan pekerjaan dan banyak tersenyum. Dengan begini, aura positif dalam dirimu akan terpancar. Supaya hidupmu terasa lebih menyenangkan, saatnya ubah pola hidup kamu jadi lebih teratur. Mulai dengan menerapkan kebiasaan-kebiasaan sehat di bawah ini.

1. Hindari Begadang dan Biasakan Bangun Pagi

Sumber: pinterest.com

Hindari begadang kalau tidak ada kegiatan atau pekerjaan mendesak demi hidup yang lebih sehat. Kalau kamu terlalu sering tidur larut malam, bukan cuma berdampak pada kesehatan kulit, tapi juga konsterasi kamu bakal berkurang dan bikin kesehatan menurun. Oleh karena itu, batasilah waktu tidur, paling tidak jam sepuluh malam dan bangun jam lima atau enam pagi. Saat tidur, ada baiknya matikan lampu Philips Hue yang ada di dalam kamar. Pasalnya, tidur dalam suasana gelap bisa membawa manfaat positif untuk kesehatan tubuh seperti menjaga kualitas tidur, mengurangi depresi, mengurangi resiko diabetes, hingga menjaga kesehatan kulit dan mata.

2. Atur Pola Makan

Sumber: pinterest.com

Makanan yang dikonsumsi sangat berpengaruh besar terhadap kesehatan tubuh manusia. Jadi, mulailah untuk mengkonsumsi makanan sehat dan hindari mengkonsumsi makanan berminyak. Karena terlalu sering memakan makanan berminyak bisa berdampak buruk pada kesehatan tubuh, seperti mengganggu sistem pencernaan, resiko obesitas, penyakit jantung, memicu tumbuhnya jerawat, hingga merusak bakteri baik dalam usus.

Jika kamu memang gemar makan makanan yang digoreng, Air Fryer bisa jadi pilihan terbaik sebab alat masak ini tidak membutuhkan minyak untuk menggoreng makanan. Sehingga kamu dapat mengurangi konsumsi makanan berminyak, bebas kolesterol serta hidup lebih sehat. Selain itu, perbanyaklah mengkonsumsi makanan yang kaya akan kandungan vitamin, antioksidan, dan mineral untuk mencukupi nutrisi dalam tubuh.

3. Jangan Paksakan Tubuh

Sumber: pinterest.com

Jika dirasa tubuh sudah kelelahan, jangan paksakan diri buat tetap beraktivitas. Berikan waktu untuk tubuh beristirahat dengan cukup. Kalau kamu tetap memaksakan diri buat beraktivitas terus menerus, maka akan berakibat fatal. Tubuh kamu akan jatuh sakit.

4. Bersikap Positif

Sumber: pinterest.com

Salah satu faktor yang bikin hidup tidak bahagia adalah terlalu banyak memikirkan hal-hal kurang baik. Untuk mengatasi hal ini, tanamkanlah sikap positif dalam diri kamu. Mempunyai sikap yang positif bisa menurunkan tingkat kecemasan, depresi, stres dan meningkatkan kesehatan fisik. Tak hanya itu, dengan selalu bersikap positif, kamu pun dapat berumur lebih panjang sebab bukan cuma fisik yang sehat namun juga mental kamu.

5. Bertanggung Jawab dengan Hal yang Kamu Cintai


Kalau kamu memiliki tanaman atau hewan di rumah, cobalah untuk tetap konsisten merawat dan memeliharanya. Tidak hanya kepada makhluk hidup, tapi terhadap sesama manusia juga demikian misalnya keluarga, pasangan dan teman-teman. Kamu harus dapat bertanggung jawab buat mencintai dan menyayangi mereka. Jangan selalu membandingkan hal yang kamu miliki dengan orang lain.

6. Rutin Olahraga


Biasakan diri untuk rutin olahraga demi menjaga kesehatan tubuh. Gak perlu setiap hari, cukup melakukan olahraga seminggu dua kali juga gak masalah kok. Olahraga gak harus pergi ke tempat kebugaran, kamu bisa melakukan olahraga di rumah. Seperti melakukan jogging, zumba, yoga, dan olahraga ringan lainnya. Dengan rutin olahraga, kesehatan tubuh kamu pun akan tetap terjaga dengan baik dan bikin tubuh jadi lebih fresh.

7. Bersenang-senang

Sumber: pinterest.com

Terlalu serius itu gak baik buat kesehatan kamu. Sesekali, manfaatkan waktu luang buat bersenang senang, entah itu bersama teman, pasangan, keluarga, atau seorang diri. Kamu bisa melakukan kegiatan menyenangkan dengan bepergian ke taman hiburan, bermain game, menonton film, dan kegiatan menyenangkan lainnya. Meluangkan waktu dari padatnya pekerjaan dan rutinitas sehari-hari dengan melakukan sedikit kegiatan menyenangkan bisa bikin kamu bahagia dan lebih rileks.

Semoga bermanfaat!

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini