Beranda Peristiwa Jalan Raya Pandeglang Macet Total, Kendaraan Dialihkan Tapi Tetap Terjebak

Jalan Raya Pandeglang Macet Total, Kendaraan Dialihkan Tapi Tetap Terjebak

Kemacetan - foto istimewa

PANDEGLANG – Kemacetan di Jalan Raya Pandeglang begitu parah. Meski para pengendara diaarahkan ke jalan alternatif, namun tetap terjebak macet.

“Kendaraan dari arah Labuan tidak bisa masuk ke dalam area kota Pandeglang dialihkan ke arah Kadubanen, tapi tetap macet,” ujar Derry salah seorang warga kepada BantenNews.co.id, Minggu (2/8/2020).

Hingga pukul 17.45 WIB, lanjutnya, dia sudah diposisi jalan Lingkar Kadubanen ke arah Serang, namun masih tidak bergerak.

Hari libur Idul Adha memang dimanfaatkan masyarakat untuk berlibur ke tempat wisata hingga menyebabkan kemacetan.

Akibatnya di Jalan Raya Pandeglang macet total. Bahkan kemacetan hingga 2 jam tidak bergerak.

“Kendaraan begitu membludak di jalan Raya yang sempit menuju Pandeglang,” ujarnya

Diketahui pada hari ini merupakan puncak libur Idul Adha. Dimana pada Senin (3/8/2020) masyarakat kembali beraktivitas seperti biasa.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini