Beranda Bisnis Harga Beras dan Telur di Pasar Rau Naik, Pembeli: Bikin Pusing Aja!

Harga Beras dan Telur di Pasar Rau Naik, Pembeli: Bikin Pusing Aja!

Pedagang beras di Pasar Induk Rau. (Audindra/bantennews)

SERANG– Harga bahan pokok beras dan telur di Pasar Induk Rau Kota Serang mengalami kenaikan. Kenaikan tersebut sudah berlangsung selama 2 minggu terakhir dan membuat beberapa pembeli mengeluh.

Salah satu pedagang beras di Pasar Rau, Awing (31) mengatakan harga beras per kilogram saat ini yaitu untuk kualitas sedang Rp14 ribu per kilogram yang sebelumnya Rp11 ribu, lalu premium yaitu Rp15 ribu sedangkan sebelumnya seharga Rp12 ribu.

Sedangkan untuk satu karungnya, beras kualitas premium saat ini seharga Rp375 ribu dan kualitas sedang Rp350 ribu.

Awing menuturkan harga naik diduga karena stok beras yang tipis akibat belum mulainya panen raya.

“Karena katajya belum panen semua ya, Febuari, Maret, April lah panen,” kata Awing.

Kenaikan harga itu juga kemudian membuat beberapa pelanggan Awing mengurangi kuantitas pembeliannya.

“Pelanggan pada ngeluh, biasanya beli sekarung sekarang paling 10kg aja,” keluhnya.

Salah satu pelanggan Awing bernama Nunung mengaku pusing karena harga beras naik.

“Bikin pusing aja,” kata Nunung singkat.

Selain beras, komoditas pangan lainnya yaitu telur ayam mengalami kenaikan harga sebesar seribu rupiah. Harga telur per kilogramnya kini mencapai Rp26 ribu yang sebelumnya Rp25 ribu.

Heri (36) salah satu pedagang telur mengatakan kenaikan ini diakibatkan harga beli dari agen telur yang juga naik. Namun, kata Heri kenaikan lebih tinggi akan terjadi menjelang bulan puasa.

(Dra/red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini