Beranda Pemerintahan Desember Mendatang,17 Desa di Pandeglang Serentak Gelar Pilkades

Desember Mendatang,17 Desa di Pandeglang Serentak Gelar Pilkades

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pandeglang, Pery Hasanudin. (Memed/bantennews)

PANDEGLANG – Sebanyak 17 desa dari 15 kecamatan di Kabupaten Pandeglang bakal melaksanakan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak, pada 15 Desember 2019 mendatang.

Kepala Bidang Pemerintahan Desa (Pemdes)  Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Pandeglang, Januar Habibi mengatakan awalnya yang bakal menyelenggarakan pilkades berjumlah 12 desa. Namun ada penambahan 5 desa dikarenakan ada kekosongan jabatan.

“Dari kelima desa itu yakni, desa Citeluk karena Kepala Desa (Kades)-nya mengundurkan diri nyalon dewan, desa Parungkokosan, Mandalawangi dan Pasir Karang, kadesnya meninggal dunia, serta satu lagi Sukaseneng habis masa jabatan,” kata Habibi, Selasa (1/10/2019).

Ia menjelaskan, 12 desa sudah siap melakukan Pilkades serentak sedangkan 5 desa lainnya masih menunggu instruksi Bupati dan kesiapan dari desa bersangkutan. Diperkirakan dalam waktu dekat surat instruksi dari bupati akan segera dikeluarkan.

“Insha Allah, dalam waktu dekat suratnya sudah keluar,” jelasnya.

Mengenai tahapan untuk Pilkades nanti, DPMPD sudah menyusun kepanitiaan tingkat kabupaten mengingat waktunya hanya tinggal 2 bulan lagi. Sedangkan untuk biaya Pilkades akan dibebankan dari masing-masing APBDes yang diambil dari Anggaran Dana Desa (ADD).

“Besaran biaya yang dianggarkan di masing-masing desa untuk Pilkades serentak itu kurang lebih di kisaran angka Rp40-50 juta/desa. Anggaran itu dimabil dari ADD, dan Pemkab juga menganggarkan untuk kepanitiaan kabupaten, surat suara, kotak suara, surat panggilan dan tinta,” ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Pandeglang, Pery Hasanudin memastikan jika Pilkades ini bakal segera terlaksana, pasalnya jika terus dijabat oleh Pjs dikhawatirkan akan menghambat pembangunan di desa.

“Pasti terlaksana Pilkades ini, kan sudah ada ketentuannya. Sangat tidak mungkin berlarut-larut dijabat oleh Pjs. Kami juga ingin cepat, agar pembangunan di desa dapat berjalan dengan baik,” tambahnya. (Med/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini