Beranda Kesehatan Awas! Ini Dampak Pakai Make-up Saat Olahraga

Awas! Ini Dampak Pakai Make-up Saat Olahraga

Ilustrasi - foto istimewa popbela.com

Wanita selalu ingin tampil menawan di setiap waktu. Sebagian wanita bahkan juga tetap memakai make-up saat beraktivitas fisik, termasuk saat berolahraga di car free day. Lalu, apa dampaknya pada kulit?

Bahaya penggunaan make-up saat olahraga

Selain bisa mengatasi wajah yang terlihat pucat, make-up juga bisa menutupi bagian-bagian yang kurang sempurna sehingga lebih menarik. Namun, saat berolahraga, Anda akan mengeluarkan keringat lebih banyak dibanding saat beraktivitas normal. Kondisi ini tentunya juga akan membuat kulit yang terlapisi make-up menjadi lembap.

Dijelaskan oleh dr. Sara Elise Wijono MResdari KlikDokter, menggunakan make-up saat berolahraga sangat tidak dianjurkan, karena bisa berdampak buruk bagi kesehatan kulit. Saat berolahraga, suhu tubuh akan meningkat. Agar suhu tetap stabil, pori-pori di sekujur tubuh, termasuk wajah, akan membesar dan mengeluarkan keringat.

“Bila Anda nekat tetap memakai make-up, khususnya alas bedak yang dilapisi lagi dengan bedak, lapisan yang diciptakan oleh dua kosmetik tersebut akan tercampur bersama keringat. Terjadinya sumbatan ini akhirnya membuat permukaan kulit menjadi tidak bisa ‘bernapas’,” ucap dr. Sara.

Sementara itu, pemakaian alas bedak atau foundation pada kulit berminyak yang dicampur keringat dapat menyebabkan sumbatan pada kelenjar minyak, sehingga menyebabkan pori-pori menjadi membesar, iritasi, hingga timbul alergi kulit.

Belum lagi, bila salah satu produk kecantikan yang Anda aplikasikan ke wajah mengandung bahan pewangi. Hal ini juga bisa menimbulkan kemerahan pada kulit wajah yang disertai dengan rasa gatal yang mengganggu.

Tentunya Anda tidak ingin kualitas olahraga terganggu karena merasa tidak nyaman dengan kondisi kulit tersebut.

Apakah hanya berhenti di situ saja? Tentu tidak. Kulit akan kehilangan kemampuannya dalam mengeluarkan keringat. Padahal, tubuh sangat memerlukannya demi suhu tubuh yang stabil. Sumbatan yang terjadi pun bisa memicu timbulnya komedo dan jerawat yang membandel.

Maka, menggunakan foundation dan bedak tebal saat hendak berolahraga sangat tidak direkomendasikan karena berdampak buruk pada kulit. Tahu sendiri ‘kan susahnya menghilangkan komedo dan bekas jerawat?

Penggunaan make-up permanen

Bagaimana jika Anda sudah telanjur menggunakan make-up permanen, seperti filler pada bibir, sulam alis, atau eyelinerpermanen?

Sebenarnya belum ada penelitian yang menyatakan bahaya menggunakan make-up permanen saat berolahraga. Meski demikian, hal tersebut dapat meningkatkan risiko terjadinya alergi dan infeksi.

Menurut dr. Kartika Mayasari kepada KlikDokter, reaksi yang ditimbulkan dari penggunaan make-up permanen yaitu berupa ruam atau reaksi alergi sistem kekebalan tubuh. Sementara itu, infeksi penularan penyakit hepatitis juga bisa ditularkan melalui peralatan make-up permanen yang tidak higienis.

Tips menggunakan make-up saat olahraga

Bila ingin terlihat lebih menarik saat berolahraga, Anda dapat menggunakan maskara berjenis waterproof yang tahan air. Sehingga, keringat yang mengguyur kulit tak akan merusak penampilan Anda.

Hati-hati, penggunaan maskara yang tidak waterproof bisa menyebabkan cairan maskara luntur terkena keringat dan bisa mengiritasi mata Anda. Nah, kalau sudah begitu, urungkan saja niat untuk mengaplikasikan riasan saat mau berolahraga.

Nah, bila Anda menggunakan make-up saat hendak berolahraga, lebih baik bersihkan terlebih dahulu dengan susu pembersih, kemudian lanjutkan dengan penggunaan toner untuk menghilangkan make-up dan kotoran yang menempel.

Sehabis itu, Anda bisa membersihkannya kembali menggunakan air dan sabun cuci muka yang biasa Anda pakai agar tidak ada sisa-sisa riasan yang menyumbat pori-pori.

Akan lebih baik lagi, gantilah ritual make-up dengan menggunakan produk perawatan dan perlindungan kulit, seperti tabir surya dan pelembap. Keduanya bisa menghalau dampak buruk dari cuaca panas ketika berolahraga di luar ruangan, khususnya saat car free day.

Selain itu, gunakanlah gel lidah buaya sehabis terkena terik matahari untuk mengatasi kulit terbakar, dan lap keringat Anda menggunakan handuk yang lembut. Minumlah juga air putih atau air kelapa untuk menjaga kesegaran tubuh dan kulit. Dengan begitu, kulit Anda tetap terjaga keindahannya meski tanpa make-up saat berolahraga di car free day. (Red)

Sumber : klikdokter.com

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini