Beranda Bisnis Masuk 2026, Telkomsel Perkuat Retensi dan Bikin Pelanggan Makin Betah

Masuk 2026, Telkomsel Perkuat Retensi dan Bikin Pelanggan Makin Betah

Peserta nobar Telkomsel Poin Festival di CGV Maja, Kabupaten Lebak, foto bersama. (Istimewa)

SERANG – Memasuki awal 2026, Telkomsel kembali menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan pengalaman yang bermakna bagi pelanggan.

Melalui fungsi Loyalty & Retention Regional Jakarta Banten, Telkomsel menggelar serangkaian kegiatan yang tidak hanya memperkuat hubungan dengan pelanggan bernilai tinggi, tetapi juga menumbuhkan rasa kebersamaan di tengah komunitas.

Karyawan Telkomsel Branch Serang melakukan loyalty visit kepada pelanggan segmen HVC Prestige. Sebagai bentuk apresiasi atas kesetiaan mereka, Telkomsel memberikan Voucher MAP senilai jutaan rupiah kepada pelanggan Platinum.

Momen sederhana ini menjadi simbol penghargaan atas kepercayaan yang telah diberikan para pelanggan setia selama ini.

Semangat kebersamaan semakin terasa ketika Telkomsel menggelar Nonton Bareng (NOBAR) Telkomsel Poin Festival di CGV Maja Raya.

Sebanyak ratusan pelanggan hadir dan menikmati hiburan bersama, cukup dengan menukarkan 25 Telkomsel Poin.

Tidak hanya itu, kegiatan ini juga menjadi wadah kolaborasi dengan SMA Negeri 2 Maja, yang didukung langsung oleh Kepala Sekolah, Bapak Hartono, sebagai bentuk nyata upaya retensi pelanggan sekaligus memperkuat ikatan dengan komunitas lokal.

“Sebagai bentuk komitmen dan dukungan Telkomsel terhadap loyalitas serta engagement pelanggan di wilayah Maja Serang, kegiatan ini merupakan langkah efektif dalam memperkuat retensi pelanggan HVC, meningkatkan engagement, sekaligus membuka peluang akuisisi pelanggan baru. Lebih dari itu, momen kebersamaan ini menjadi validasi nyata atas kualitas jaringan dan layanan Telkomsel yang terus diandalkan masyarakat,” kata General Manager Mobile Consumer Business Regional Jakarta Banten, Khairil Irfan Partomuan D, melalui rilis resmi yang diterima BantenNews.co.id, Sabtu (24/1/2026).

Telkomsel percaya bahwa setiap interaksi dengan pelanggan adalah kesempatan untuk membangun hubungan yang lebih erat.

Melalui program loyalitas dan kegiatan komunitas, Telkomsel ingin memastikan bahwa setiap pelanggan merasa dihargai, didengar, dan menjadi bagian dari perjalanan besar menuju masa depan digital Indonesia.

Baca Juga :  Tahun Perdana Telkomsel Semarakkan JFK 2024 bersama IndiHome

Dengan konsisten, Telkomsel mengajak seluruh pelanggan untuk terus memanfaatkan Telkomsel Poin dalam berbagai program loyalitas, menikmati pengalaman digital terbaik, dan bergabung dalam kegiatan komunitas yang penuh kebersamaan. Segera tukarkan poin Anda melalui aplikasi MyTelkomsel dan rasakan berbagai manfaatnya sekarang.

Penulis : Ade Faturohman
Editor : Tb Moch. Ibnu Rushd