Beranda Hukum Waspadai Copet Musiman di Lokasi Pemberangkatan Jemaah Haji

Waspadai Copet Musiman di Lokasi Pemberangkatan Jemaah Haji

Wakapolres Pandeglang Kompol Heri Wahyu Mandung. (Memed/bantennews)

PANDEGLANG – Polisi mengimbau masyarakat yang mengantarkan jemaah haji agar waspada tindak kejahatan copet.

Wakapolres Pandeglang Kompol Heri Wahyu Mandung mengatakan, berdasarkan pengalaman seringkali copet ini melakukan aksinya ketika pemberangkatan jemaah haji dan pelaku rata-rata dari luar wilayah Pandeglang.

Biasanya pengantar jemaah haji membawa uang untuk kebutuhan mereka atau sekadar membeli oleh-oleh ketika hendak kembali ke rumahnya, namun kondisi seperti demikian banyak dimanfaatkan copet.

“Ya kami mengimbau terutama masyarakat yang berada di kecamatan yang jauh di wilayah Kabupaten Pandeglang, karena copet di setiap pemberangkatan haji itu sifatnya musiman. Jadi mereka kaya satu kelompok dimana ada pemberangkatan haji mereka pasti datang,” terangnya, Rabu (31/7/2019).

Modus yang digunakan para copet yakni mengambil dompet dengan cara menyobek tas. Kata Mandung, para copet ini biasanya beraksi di pintu-pintu pemberangkatan dan pintu masuk yang kebanyakan orang berdesakkan. Oleh karena itu masyarakat diminta waspada ketika berdesakkan dan akan melalui pintu-pintu masuk yang ramai.

“Kalau pengalaman kami dulu itu rata-rata kelompok besar dan banyak mereka itu, jadi saat pemberangkatan biasanya tidak 1 atau 2 orang engga sendiri-sendiri, kaya tim lah begitu,” bebernya.

Mandung menyarankan, sebaiknya warga yang biasa mengantar jemaah haji cukup membawa uang secukupnya saja, karena jika membawa uang terlalu banyak dan memakai barang atau perhiasan yang berlebihan bisa mengundang tindak kejahatan.

“Sementara paling aman kayanya di saku, karena dompet ini terbuka dan gampang dipepet orang tapi kalau uang secukupnya di saku kayanya akan lebih sulit ngambilnya, kalau dompet dari kulit atau kain kalau diambil itu kita ga tau,” ungkapannya. (Med/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini