Beranda Kesehatan Waspada! Tidur di Kamar yang Dingin Ternyata Bisa Berbahaya

Waspada! Tidur di Kamar yang Dingin Ternyata Bisa Berbahaya

Ilustrasi - foto istimewa matajurnal.com

Tidur di kamar dengan suhu yang dingin, kita akan merasa lebih nyaman. Hal yang berbeda terjadi jika kita tidur di kamar yang panas. Tubuh akan terasa gerah dan berkeringat sehingga kita pun tidak akan bisa tidur dengan nyenyak.

Sayangnya, dibalik rasa nyaman yang ditawarkan jika tidur di kamar yang dingin, sebuah penelitian yang dilakukan di Jepang justru menunjukkan fakta mengejutkan, yakni jika kamar berada dalam suhu yang terlalu dingin, maka risiko untuk terkena penyakit jantung bisa meningkat.

Suhu dingin yang dimaksud adalah 14 derajat Celcius atau lebih rendah, sesuatu yang mungkin terjadi di rumah yang ada di dataran tinggi, di negara 4 musim yang sedang mengalami musim dingin, atau di kamar dengan air conditioner (AC).

Jika kita tidur semalaman di kamar dengan suhu 14 derajat Celcius, maka tekanan darahsistolik dan diastolik akan lebih tinggi 6-8 persen saat bangun tidur di pagi hari jika dibandingkan dengan saat kita tidur di ruangan dengan suhu 24 derajat Celcius.

“Sebenarnya, saat kita bangun tidur tekanan darah akan meningkat secara alami. Sayangnya, jika kita tidur di ruangan yang dingin, hal ini akan memberikan efek berupa penyempitan pembuluh darah. Hal ini akan menyebabkan jantung bekerja dengan lebih keras hanya demi memastikan sirkulasi darah tetap lancar dan menjaga suhu tubuh internal tetap hangat,” ungkap Keigo Saeki, MD dilansir doktersehat.com.

Kondisi tekanan darah yang tinggi ini bisa berlangsung hingga dua jam atau lebih. Masalahnya adalah, tekanan darah tinggi ini juga akan berimbas pada tekanan pada organ tubuh lainnya, termasuk jantung. Selain itu, risiko untuk terkena penyakit kardiovaskular juga akan meningkat dengan signifikan. Padahal, jika sampai hal ini terjadi, maka kita pun akan lebih rentan terkena kematian dini.

Melihat adanya fakta ini, ada baiknya kita menghangatkan tubuh dengan memakai selimut atau pakaian tebal saat tidur di ruangan yang dingin. Dengan tubuh yang hangat, maka risiko peningkatan tekanan darah bisa dicegah. (Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini