Beranda Hukum Wartawan di Kota Serang Jadi Korban Pecah Kaca

Wartawan di Kota Serang Jadi Korban Pecah Kaca

Kendaraan korban yang teroarkir di pinggir Jalan Bhayangkara, Kota Serang. (Ist)

SERANG – Aksi kejahatan pecah kaca di Kota Serang semakin menggila. Dalam satu hari, tiga kendaraan menjadi korbannya. Anehnya kejahatan itu dilakukan di tengah pusat kota dan di tempat keramaian warga.

Salah satu korban modus pecah kaca di Kota Serang yakni Ariel Maranoes. Laptop dan uang tunai digasak saat mobil korban diparkirkan di Jalan Raya Bhayangkara.

Kejadian pecah kaca ini terjadi sekitar pukul 20.00 WIB. Saat itu, korban memarkir di depan perumahan di Serang untuk makan malam bersama keluarga.

“Jadi pas makan dengan keluarga, saat itu anak mau kembali ke mobil tapi pas dilihat sudah dibobol,” kata Ariel kepada wartawan di Serang, Kamis (14/7/2022).

“Itu tadinya uang buat ngebenerin mobil padahal,” ujarnya.

Sesaat setelah kejadian, kepolisian dari Polresta Serang Kota sendiri langsung datang ke tempat kejadian. Korban berharap agar polisi menemukan laptopnya karena terdapat data pekerjaan.

“Semoga bisa ditangkap pelakunya,” ujarnya.

Di tempat yang sama, Kanit I Pidum Polresta Serang Kota Ipda Evander Sitorus langsung melakukan olah TKP. Untuk tindak lanjut, polisi akan memeriksa saksi di tempat kejadian. Peristiwa serupa katanya pernah terjadi pada pekan lalu.

“Tindak lanjut kami akan memeriksa sejumlah saksi karena dari keterangan saksi diduga yang melakukan pecah kaya pengendara motor Vario berwarna putih,” tambahnya.

(Dhe/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disiniĀ