Beranda Peristiwa Warga Serdang-Waringinkurung Keluhkan Jalan Rusak

Warga Serdang-Waringinkurung Keluhkan Jalan Rusak

KAB. SERANG – Pengguna jalan khususnya pengendara roda dua (R2) mengeluhkan kondisi Jalan Raya Waringinkurung, Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang tepatnya yang berlokasi tak jauh dari Gerbang 2 Perumahan Taman Krakatau dan sebuah klinik itu rusak parah. Tak hanya bergelombang, jalanan tersebut pun langganan menjadi kubangan air usai hujan lebat mengguyur wilayah tersebut.

Pantauan BantenNews.co.id di lokasi, di sisi ruas jalanan yang bergelombang tidak terlihat adanya saluran air yang berfungsi memadai. Sehingga ketika hujan deras, air tidak mengalir ke drainase melainkan langsung ke badan jalan yang membuat jalanan semakin rusak parah.

Yanto (55) salah satu pedagang yang harus melalui jalanan tersebut untuk pulang ke rumahnya mengeluhkan jalanan bergelombang itu. Dirinya mengaku pernah hampir terpeleset beberapa kali sebab saat itu jalanan tergenang air setelah diguyur hujan dan minimnya penerangan jalan.

“Rusak parah itu mah, kalau enggak hati-hati lewat situ ya bisa jatuh. Soalnya banyak juga pengendara yang menghindari lubang jalan dan cipratan air jadi pengendara lainnya harus hati-hati dan sabar,” ujar Yanto kepada BantenNews.co.id, Jumat (11/2/2022).

Kondisi jalan rusak parah itu juga dirasakan oleh Riani (27), seorang warga Perumahan Taman Krakatau. Ia mengatakan jalanan yang menghubungkan antara Desa Serdang, Kecamatan Kramatwatu dengan Kecamatan Waringinkurung itu sudah rusak sejak sekitar 2019 namun hingga saat ini belum ada perbaikan yang dilakukan oleh pemerintah daerah setempat padahal jalanan tersebut setiap harinya ramai dilintasi oleh banyak warga untuk beraktivitas.

“Setiap hujan, jalan depan itu becek sampai banjir apalagi kalau hujannya deras banget itu air yang menggenang bisa sampai ke depan gerbang juga sepertinya karena saluran airnya enggak ngalir lancar. Itu (jalan rusak) sudah dari sekitar 2019 tapi sampai sekarang belum ada perbaikan dari pemerintah setempat,” ujar Riani.

Dikatakan Riani, jalan rusak itu juga kerap kali memakan korban terutama pengendara roda dua. Dirinya berharap pemerintah daerah dapat segera memperbaiki jalanan tersebut serta memperbaiki drainase yang ada di sisi ruas jalan.

“Sering makan korban karena banyak yang terpeleset. Ya semoga pemerintah daerah cepat memperbaiki ya, enggak cuma jalannya aja tapi drainasenya dibetulin dulu baru jalannya diperbaiki biar enggak rusak kayak gini,” ucap Riani. (Nin/Red)

 

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini