Beranda Peristiwa Warga Jadi Korban Tabrak Lari di Legok Serang

Warga Jadi Korban Tabrak Lari di Legok Serang

Bemper kendaraan dan platnya yang diduga menabrak warga. (IST)

SERANG – Peristiwa tabrak lari terjadi di Jalan Raya Serang-Cilegon, Legok, Kota Serang, Rabu (30/3/2022) malam. Seorang penyeberang jalan bernama Pijar, tertabrak oleh pengemudi Toyota Vios A 1875 GS.

Menurut korban, Vios A 1875 GS tersebut melaju dari arah Serang menuju Cilegon dengan kecepatan cukup tinggi. “Jadi memang mobil Vios itu enggak keliatan, karena kondisinya ada mobil lagi dan mobilnya itu nyalip (lawan arah), terus nabrak saya,” kata Pijar.

Pada saat menabrak, bumper kendaraannya tersangkut pada lutut kaki bagian kanan.
Setelah menabrak korban, bumper kendaraan dan plat kendaraan tertinggal di lokasi kejadian. Mobil Vios A 1875 GS itu angsung tancap gas usai menabrak pengendara sepeda motor.

Bumper mobilnya lepas itu karena emang nyangkut di dengkul, kecepatan mobilnya juga kayaknya emang tinggi,” ujarnya.

Akibat insiden itu, korban mengalami sejumlah luka di bagian kaki kanan dan kiri, tangan, dan beberapa jarinya akibat terseret mobil pada saat kejadian. Pemilik kendaraan sampai saat ini belum diketahui.

(You/red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini