Beranda Uncategorized Ulama dan Tokoh Masyarakat di Cilegon Klaim Siap Menangkan Jokowi-Ma’ruf Amin

Ulama dan Tokoh Masyarakat di Cilegon Klaim Siap Menangkan Jokowi-Ma’ruf Amin

acara Cilegon Bersatu untuk Indonesia Maju Bersama #01, Silat #01 Cilegon di Bintang Laguna yang dihadiri Cawapres, KH Ma'ruf Amin. (Usman/bantennews).

CILEGON – Pasangan Capres-Cawapres nomor urut 01, Jokowi-Ma’ruf Amin kembali mendapatkan dukungan di Banten. Kali ini datang dari Silat (Silaturahmi Alim Ulama Tokoh) dan Nahdlatul Ulama (NU) di Kota Cilegon.

Itu diketahui dalam acara Cilegon Bersatu untuk Indonesia Maju Bersama #01, Silat #01 Cilegon di Bintang Laguna yang dihadiri Cawapres, KH Ma’ruf Amin pada Kamis (14/3/2019). Ribuan massa hadir dalam kesempatan tersebut.

Ketua Silat Banten, Hudori mengatakan bahwa pihaknya siap memenangkan Jokowi-Ma’ruf Amin di Provinsi Banten, khususnya di Kota Cilegon.

“Saya merasa miris pada Pilpres 2014 lalu Jokowi hanya mendapatkan 50 ribu suara di Kota Cilegon. Padahal jumlah pemilih lebih dari 300 ribu. Pilpres kali ini kita siap membalikan suara Jokowi di Cilegon. Apalagi beliau berdampingan dengan KH Ma’ruf Amin, putera Banten,” ujarnya saat menyampaikan sambutan.

Dia menuturkan bahwa dirinya pada 2014 lalu tidak ikut-ikutan dalam perhelatan Pilpres. Namun saat ini dirinya terpanggil untuk ikut ambil bagian dalam mendukung Capres-Cawapres.

“Kita tergerak ketika putera Banten, KH Ma’ruf Amin terpilih sebagai Calon Wakil Presiden. Kita siap memenangkan orangtua kita, guru kita,” katanya.

Menurutnya KH Ma’ruf Amin adalah tokoh berprestasi dan berperan besar dalam sistem ekonomi syariah di Indonesia. “Bahkan prestasinya diakui di dunia,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua PCNU Cilegon, Hifdullah mengatakan pihaknya siap memenangkan Jokowi-Ma’ruf Amin minimal 60 persen di Kota Cilegon.

“Kalau pada 2014 lalu tetangga sebelah menguasai suara telak, di Pilpres 2019 ini kita akan balikkan suara di Cilegon untuk Jokowi-Ma’ruf Amin minimal 60 persen di Kota Cilegon,” imbuhnya. (Man/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disiniĀ