
SERANG – Sebuah kecelakaan yang melibatkan dua truk tronton terjadi di ruas jalan Tol Tangerang-Merak tepatnya di KM 90.100 arah Merak pada Minggu (12/12/2021). Dalam kecelakaan itu, satu orang dikabarkan meninggal dunia.
Kecelakaan bermula ketika truk bernopol BK 8199 SF yang dikemudikan oleh Lambok Situmorang (38) hilang kendali hingga menabrak truk bernopol BG 8138 IX yang dikendarai oleh Toni (44).
“Kedua kendaraan berjalan di lajur satu dari arah Jakarta menuju Merak. Menurut keterangan pengemudi bernopol BG 8138 IX, kendaraan yang dikemudikan oleh Lambok kurang antisipasi dan menabrak kendaraan Toni,” ujar Kepala Induk PJR Tol Tangerang-Merak Korlantas Polri, AKP Wiratno pada Minggu (12/12/2021).
Akibat peristiwa itu, truk yang dikemudikan oleh Lambok Situmorang mengalami kerusakan pada bagian depan truk.
Sementara itu, Lambok meninggal dunia dan Albun yang merupakan kernet yang menemani Lambok mengalami luka-luka berat.
“Korban sudah kita evakuasi ke RS Sari Asih,” kata AKP Wiratno. (Nin/Red)