Beranda Peristiwa Tradisi Ngegombrang Menyambut Ramadan di Baros

Tradisi Ngegombrang Menyambut Ramadan di Baros

Warga Kampung Marapit makan bersama usai tradisi Ngegombrang. (IST)

SERANG – Banyak tradisi dilakukan warga untuk menyambut bulan suci Ramadan. Di Kampung Marapatit, Desa Sidamukti, Kecamatan Baros, kabupaten Serang, Banten, ada tradisi Ngegombrang. Tradisi ini digelar beberapa hari menjelang memasuki bulan Ramadan.

Dalam tradisi Ngegombrang, ratusan warga Kampung Marapit datang ke tempat pemakaman umum yang ada di wilayah mereka mereka. Warga datang untuk bergotong-royong membersihkan areal permakanan. Orangtua dan anak-anak bersemangat membawa berbagai perkakas kebersihan untuk membersihkan areal permakaman.

 

“Dari rumah warga bawa cangkul, sapu, arit, dan sebagainya untuk gotong royong bersih-bersih areal makam,” ujar Kurnia Aji, usai mengikuti tradisi Ngegombrang, Sabtu (18/3/2023).

Selain itu, warga juga membawa aneka makanan. Setelah proses membersihkan lingkungan, warga berdoa lalu makan bersama. “Makanan yang dibawa dari rumah dibagikan untuk makan bersama atau bacakan,” ujarnya.

Selain untuk mempererat silaturahmi sesama warga, tradisi tahunan ini juga untuk memberikan kenyamanan bagi warga yang akan berziarah. “Biasanya sehari jelang Ramadan warga ziarah ke makam. Nanti jelang Lebaran juga akan Ngegombrang atau bersih-bersih makam lagi tapi sendiri-sendiri,” ujarnya. (Ink/red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini