Beranda Advertorial Tingkatkan Kapasitas Pemuda, Disporapar Kabupaten Serang Gelar Berbagai Pelatihan

Tingkatkan Kapasitas Pemuda, Disporapar Kabupaten Serang Gelar Berbagai Pelatihan

Caption : Kegiatan Pelatihan Budidaya Buruh Puyuh di Aula Kecamatan Kramatwatu pada Selasa (7/6/2022) lalu. (Foto: Disporapar Kabupaten Serang)

KAB. SERANG – Bidang Pemuda Olahraga pada Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Serang terus melakukan pembinaan serta mengadakan pelatihan kepemudaan. Hal itu untuk meningkatkan kapasitas pemuda yang tersebar di 29 kecamatan.

Caption : Kegiatan Pelatihan Budidaya Buruh Puyuh di Aula Kecamatan Kramatwatu pada Selasa (7/6/2022) lalu. (Foto: Disporapar Kabupaten Serang)

Sekretaris Disporapar Kabupaten Serang Beni Kusnandar mengatakan setiap tahun pihaknya melakukan berbagai event untuk peningkatan pemuda diantaranya dengan seleksi tim Paskibraka, seleksi Kang Nong Kabupaten Serang, pertukaran pemuda baik tingkat nasional hingga antar negara serta pendidikan kepramukaan.

“Ada seleksi pemuda di provinsi dan tingkat nasional dan sudah kita lakukan terus. Semuanya tetap berjalan walaupun tidak seperti tahun-tahun sebelum Covid,” ujar Beni ketika ditemui pada Jumat (11/11/2022).

Selain itu, Disporapar Kabupaten Serang juga memberikan penyuluhan terkait budidaya ternak burung dan telur puyuh pada pemuda di Kecamatan Kramatwatu pada Selasa (7/6/2022) lalu.

Dari penyuluhan tersebut diharapkan para pemuda bisa melakukan budidaya ternak puyuh hingga memasarkan hasil ternak yang benar dan tepat.

Pelatihan kapasitas pemuda juga dilakukan terhadap atlet Kabupaten Serang untuk mengikuti berbagai event kejuaraan olahraga.

Saat ini sekitar 700 orang yang terdiri dari atlet dan official dari Kabupaten Serang dikirim untuk mengikuti perhelatan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Banten yang mulai diselenggarakan pada 20-29 November 2022.

“Ada sekitar 700 atlet dan official dari Kabupaten Serang yang dikirimkan untuk mengikuti sekitar 43 cabor di Porprov nanti. Semoga bisa juara,” tutur Beni. (ADV)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini