Beranda Pemerintahan Tekan Pengangguran, Disnakertrans Lebak Adakan Pelatihan Komputer dan Otomotif

Tekan Pengangguran, Disnakertrans Lebak Adakan Pelatihan Komputer dan Otomotif

Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Lebak adakan program pelatihan kepada pencari kerja. (Fotografer Ali/BantenNews.co.id)

LEBAK – Sebanyak 32 pencari kerja mengikuti pelatihan kejuruan komputer dan otomotif roda dua di Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Lebak. Tujuannya supaya para pekerja memiliki keahlian.

Kepala Disnakertrans Lebak, Maman Suparman mengatakan pelatihan kejuruan komputer dan otomotif roda dua ini akan berlangsung selama 15 hari terhitung sejak 22 Oktober 2018.

“Ini pelatihan gelombang ke tiga, tujuannya untuk menekan angka pengangguran di Kabupaten Lebak,” kata Maman, Jumat (26/10/2018).

Menurutnya, dari 32 peserta pelatihan yang dilaksanakan di Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Lebak masing-masing kejuruan berisikan 16 orang peserta baik komputer maupun otomotif. “Peserta yang paling jauh ada dari kecamatan Cibeber,” katanya.

Maman mengungkapkan bahwa pelatihan ini peserta didominasi lulusan SLTA. Sehingga pihaknya berharap bisa lebih kreatif agar ilmu yang didapat selama pelatihan mampu diterapkan dan menghasilkan pundi-pundi rupiah.

“Setelah latihan ini kita serahkan ke mereka sendiri, mau membuka peluang usaha sendiri ataupun menggunakan keahliannya untuk bekerja di sebuah perusahaan. Kita hanya ingin ada peningkatan kualitas ekonomi yang berdampak pada penekanan angka pengangguran,” jelasnya.

Maman mengklaim tak sedikit peserta yang sudah mengikuti pelatihan mendapatkan tawaran bekerja bahkan membuka peluang bekerja untuk masyarakat lainnya.

“Karena memang ketika ada perusahaan yang membutuhkan datang ke kita , peserta pelatihan ini kita arahkan untuk mendaftarkan diri dan menunjukkan skill-nya,” pungkasnya. (Ali/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini