Beranda Pendidikan TBM Samudera Bantu Anak Tetap Belajar

TBM Samudera Bantu Anak Tetap Belajar

Anak-anak di TBM Samudera. (Rendi/bantennews)

KAB TANGERANG – Taman Baca Masyarakat (TBM) Samudera di Desa Suryabahari, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, bantu ana-anak tetap menikmati belajar di tengah wabah Covid-19.

Orang tua dan tokoh masyarakat desa setempat merasa terbantu dan memberi apresiasi atas hadirnya TBM Samudra. Karena kegiatan belajar mengajar sekolah diliburkan sampai akhir tahun 2020.

Koordinator TBM Samudra, Muhammad Rizky mengatakan sejak setahun lebih ia dengan kawan-kawan saling bahu membahu mengumpulkan buku untuk dijadikan referensi belajar.

“Buku yang kami miliki fokus untuk anak-anak usia sekolah. Yang kami miliki saat ini berkaitan seni budaya, kreasi dan formal perlajaran,” kata Rizky saat ditemui, Kamis (2/7/2020).

Dengan adanya pandemi Covid-19, Rizky bersama kawan-kawan berpacu terus menggelar taman baca dekat dermaga kapal laut. Tidak lain, untuk meningkatkan daya belajar anak-anak desa setempat.

“Alhamdulillah ramai terus dikunjungi anak-anak, kami juga sengaja menggelar di lapangan dekat dermaga kapal laut. Belajar asik sambil berdiskusi melihat keindahan panorama laut,” terang mahasiswa UMT ini.

Ujang warga setempat mengatakan kehadiran taman baca sangat membantu anak-anak agar tetap belajar. Apalagi, menurut dia ditengah pandemi Covid-19 cukup terasa sulit mempertahankan anaknhya belajar.

“Sudah 3 minggu anak saya belajar di sini, alhamdulillah bisa kumpul sama temen-temennya baca buku, tuangkan kreatifitasnya,” ujar Ujang

“Mungkin suansananya juga mendukung jadi anak-anak betah,” lanjutnya.

(Ren/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini