Beranda Uncategorized Tanyakan Laporan Kecurangan, Para Sekjen BPN Temui Bawaslu

Tanyakan Laporan Kecurangan, Para Sekjen BPN Temui Bawaslu

Petugas mengangkut Logistik Pemilu 2019 - (Foto Ali/BantenNews.co.id)

JAKARTA – Para sekretaris jenderal partai pengusung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno menemui Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Abhan di kantornya, Jakarta, Minggu (12/5/2019).

Para sekjen yang menemui Abhan, yakni Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani, Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan, Sekjen PAN Eddy Soeparno, dan Sekjen Partai Berkarya Priyo Budi Santoso.

“Kami tadi audiensi,” ujar Abhan saat ditemui di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Menteng, Jakarta, Minggu (12/5/2019).

Ia mengungkapkan, para sekjen partai Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi meminta waktu kepadanya untuk beraudiensi.

Audiensi tersebut membahas pelaporan BPN ke Bawaslu terkait lembaga survei dan Sistem Penghitungan Suara (Situng) KPU.

Selain itu, audiensi tersebut juga membahas pelaporan BPN terkait dugaan kecurangan pemilu secara terstruktur, sistematis, dan masif yang melibatkan ASN.

Abhan juga mengungkapkan, sejak kemarin, sekjen-sekjen di BPN telah meminta waktu kepadanya untuk beraudiensi membahas ketiga hal tersebut.

Ia menganggap wajar adanya audiensi tersebut sepanjang anggota Bawaslu memiliki waktu.

Abhan menambahkan, Bawaslu telah memproses dua laporan BPN, yakni terkait lembaga survei dan Situng KPU.

Bawaslu akan membacakan kesimpulan terkait kelayakan pelaporan tersebut untuk ditindaklanjuti pada Senin (13/5/2019) besok.

“Yang TSM dari BPN juga saya katakan tadi laporannya belum lengkap, masih ada berkas yang mesti dilengkapi. Secara formil dan materil masih kurang,” lanjut Abhan. (Red)

Sumber : Kompas.com

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini