Beranda Olahraga Tampilan Apik di Piala Dunia, Paul Pogba Dapat Pujian

Tampilan Apik di Piala Dunia, Paul Pogba Dapat Pujian

Paul Pogba - foto istimewa Fourfurtwo.com

Paul Pogba mendapatkan pujian dari Jose Mourinho yang merupakan pelatihnya di Manchester United. Pujian itu dilontarkan atas penampilan Pogba yang menawan saat Timnas Prancis kalahkan Timnas Belgia di semfiinal Piala Dunia 2018.

Apalagi, Paul Pogba tampil gemilang saat Timnas Prancis menang 1-0 atas Timnas Belgia dan berhasil melaju ke final Piala Dunia 2018, 15 Juli mendatang.

Timnas Prancis unggul 1-0 atas Timnas Belgia lewat gol tunggal bek Barcelona, Samuel Umtiti, yang sukses mencetak gol lewat sundulan kepalanya di menit ke-51. Les Bleus nantinya akan bertemu Kroasia atau Inggris yang baru akan bertanding, Kamis (12/7/2018) dinihari nanti.

Skuad asuhan Didier Deschamps itu berada di bawah tekanan hampir di sepanjag laga melawan Timnas Belgia, di mana the Red Devils berhasil menguasai 64 persen jalannya pertandingan yang digelar di St Petersburg itu. Tapi, N’Golo Kante dan Pogba tampil sangat mengesankan di lini tengah Prancis yang terakhir menjadi juara dunia pada 1998 itu.

Manajer Manchester United, Jose Mourinho, pun memuji Pogba – dan juga Raphael Varane – untuk penampilannya di laga melawan skuad asuhan Roberto Martinez itu.

Sementara Pogba sempat bermasalah dengan Jose Mourinho pada lebih dari satu kali di United musim lalu, penampilannya justru meyakinkan di Timnas Prancis dan membuat pelatih asal Portugal itu senang menyaksikan permainannya, Rabu (11/7) dinihari tadi.

“Mereka mencoba mengontrol permainan lewat penampilan fantastis Varane dan penampilan yang sangat bagus dari Pogba,” ujar Mourinho kepada RT usai kemenangan Prancis seperti dilansir Gilabola.com.

“Pogba sudah dewasa, dia bermain dengan kedewasaan yang luar biasa. Ketika dia harus memegang posisi penting, dan bisa terus mengontrol permainan yang dia lakukan,” tambahnya.

“Saat Didier Deschamps menarik (Olivier) Giroud dan masukkan (Steven) Nzonzi, lalu Pogba mendapat lebih banyak kebebasan, tapi tidak untuk lakukan hal-hal konyol. Dia harus diberi kebebasan untuk menjauhkan bola dari area berbahaya. Dia pas untuk menjaga bola, dan membantu (Antoine) Griezmann mendapat peluang besar. Dia sangat, sangat dewasa,” tandas Mourinho. (Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini