Beranda Peristiwa Sopir Truk di Cikande Tewas Usai Pingsan Saat Makan di Warung

Sopir Truk di Cikande Tewas Usai Pingsan Saat Makan di Warung

Petugas mengevakuasi jasad korban

KAB. SERANG – Seorang pria jatuh tak sadarkan diri saat sedang makan di sebuah warung yang berada di Desa Barengkok, Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, Banten. Peristiwa yang menggegerkan pemilik rumah makan serta warga sekitar itu terjadi pada Jumat (8/9/2023).

Kapolsek Cikande Kompol Andhi Kurniawan mengungkapkan, pria tersebut beridentitas Ma’ruf (44). Insiden pertama kali diketahui sang pemilik warung makan yang melihat sopir truk terjungkal saat sedang menyantap hidangannya.

“Awalnya korban datang ke warung dan memesan nasi serta ikan lele, kemudian pemilik warung membuatkan pesanan korban dan menghidangkannya bersama teh hangat,” jelas Andhi pada Jumat (7/9/2023).

“Saat makan tiba-tiba korban terjatuh ke belakang dan tidak sadarkan diri. Setelah diperiksa warga, korban diketahui sudah meninggal lalu warga melaporkannya ke Polsek Cikande,” sambungnya.

Andhi menuturkan usai pihaknya menerima laporan langsung bergegas ke lokasi dan mendapati warga Desa Bangun Rejo, Kecamatan Pamotan, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah itu sudah tidak bernyawa.

Dari pemeriksaan luar yang dilakukan petugas, tidak terdapat tanda-tanda kekerasan pada tubuh Ma’ruf.

“Tidak ditemukan tanda kekerasan atau hal mencurigakan dari tubuh korban. Saat ini kami juga masih mengumpulkan keterangan dari saksi,” ucapnya.

Saat ini Jasad Ma’ruf sudah dievakuasi oleh tim inafis Polres Serang ke RS Bhayangkara Kota Serang untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. (Nin/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News