Beranda Gaya Hidup Setiap Hari, Penonton Cinemaxx MOS Capai Ribuan

Setiap Hari, Penonton Cinemaxx MOS Capai Ribuan

Pemain film 'Si Doel The Movie' menyapa penonton di Cinemaxx MOS Kota Serang.

SERANG – Sejak resmi diluncurkan pada Desember 2017, penonton bioskop Cinemaxx di Mall of Serang (MOS) semakin tinggi. Cinemaxx merupakan satu-satunya bioskop yang ada di Kota Serang, Ibukota Provinsi Banten.

Kehadiran Cinemaxx menyedot warga Serang, Pandeglang, Rangkasbitung dan sekitarnya sebagai alternatif lokasi hiburan. Terlebih di Pandeglang dan Lebak tidak ada bioskop. Rata -rata per hari penonton di Cinemaxx tembus di angka 1500 pada biasa, sementara akhir pekan mencapai sekitar 2000 penonton.

“Ini di luar ekspektasi. Kami kira masyarakat Serang dan sekitarnya butuh hiburan alternatif. Kota Serang kan belum ada bioskop, meskipun di Cilegon sudah ada tapi animo masyarakat cukup tinggi dengan kehadiran bioskop di Ibukota Banten ini,” kata Ridwan, Supervisor Cinemaxz MOS, Sabtu (25/8/2018).

Menurut Ridwan, penonton didominasi oleh para pelajar SMA dan mahasiswa. Biasanya mereka mengunjungi mall tidak hanya untuk belanja  tapi juga tertarik ingin menonton film di bioskop. “Film yang paling banyak diminati penonton di Cinemaxx Serang kebanyakan film-film lokal, seperti film horor dan juga romansa anak muda,” ujarnya.

Ridwan menambahkan, Cinemaxx MOS menyediakan film-film yang lagi hits dan dapat diterima warga Serang. Saat ini memang film Si Doel The Movie masih jadi film favorit di Cinemaxx Serang. “Namun film-film baru horor dan romansa  mulai banyak diminati seperti film Sesat, Rompis, dan juga film-film lokal lainnya. Jadi cukup bagus lah,” ujarnya. (dhe/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini