Beranda Uncategorized Sering Terjadi Kecelakaan, Warga Lebak Protes Truk Tanah Tidak Parkir Sembarangan

Sering Terjadi Kecelakaan, Warga Lebak Protes Truk Tanah Tidak Parkir Sembarangan

LEBAK – Warga Desa Sangiang, Kecamatan Maja, Kabupaten Lebak, melakukan aksi protes terhadap banyaknya truk yang kerap parkir di sisi badan jalan Maja-Koleng.

Hal itu mereka lakukan, karena selama ini sudah banyak pengendara roda dua yang menjadi korban, akibat menabrak truk angkutan tanah yang terparkir di sepanjang jalan di Desa Sangiang.

Rusli, salah seorang warga sekitar mengatakan, jika warga sekitar sangat menyayangkan dengan banyaknya mobil truk pengangkut tanah yang sering parkir dibahu jalan.

“Apalagi jika malam hari, pernah kejadian ada pengendara motor yang menabrak bagian belakang truk sehingga pengendara motor tewas,” kata Rusli saat dihubungi, Senin (32/7/2023).

Ia meminta, kepada Pemda Lebak agar segera menindak truk-truk pengangkut tanah yang parkir sembarangan untuk segera ditindak.

“Segera tertibkan sebelum terjadi lagi korban jiwa akibat truk pengangkut tanah yang parkir sembarangan,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pengawasan dan Rekayasa Lalulintas pada Dishub Lebak, Cecep Kunaepi mengatakan, belum lama ini pihaknya sudah melakukan penertiban.

“Bahkan di titik yang kerap digunakan tempat parkir oleh truk tanah, sudah dipasangi larangangan untuk tidak parkir sembarangan,” ujarnya.

Ia mengungkapkan, jika pihaknya juga sudah melakukan teguran kepada pengelola galian tanah yang memarkirkan kendaraannya di jalan tersebut.

“Sebenarnya di lahan lokasi penggalian tanahnya sangat luas dan bisa digunakan untuk parkir. Maka dari itu pengelola galian tanahnya pun kami tegur,” ucapnya. (San/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini