Beranda Uncategorized Rusak Parah, Warga Mancak Minta Pemkab Serang Perbaiki Jalan

Rusak Parah, Warga Mancak Minta Pemkab Serang Perbaiki Jalan

Kondisi Jalan di Kampung Pemekser Lebak, Desa Batu Kuda, Kecamatan Mancak, Kabupaten Serang

KAB. SERANG— Warga Kampung Pemekser Lebak, Desa Batu Kuda, Kecamatan Mancak, Kabupaten Serang memimpikan jalan mulus. Sebab, wilayah yang berbatasan dengan wilayah Kota Cilegon itu dalam kondisi rusak.

Billy, salah seorang warga mengeluhkan kondisi jalan di tempat tinggalnya itu. Sebab, jalan dalam keadaan rusak parah sudah cukup lama.

“Jalan rusak ini sudah bertahun-tahun. Sudah rusak parah sejak lama,” ujarnya melalui Rubrik Info Warga BantenNews.co.id, Kamis (10/6/2021).

Padahal, kata dia, menjelang Pilkada 2020 lalu, Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah pernah datang dan berjanji akan memperbaiki jalan tersebut. Sehingga jalan tetap rusak parah.

“Namun hingga kini belum ada realisasi dari janji tersebut,” keluhnya.

Warga berharap Pemkab Serang segera memperbaiki jalan di wilayah sekitar. Sebab menghambat aktivitas warga dan sering menyebabkan kecelakaan.

Terkait hal ini belum ada tanggapan dari aparat pemerintah setempat.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini