Beranda Olahraga Rizki Juniansyah dan Putri Kusuma Wardani Atlet Berprestasi Banten Dapat Hadiah Rp50...

Rizki Juniansyah dan Putri Kusuma Wardani Atlet Berprestasi Banten Dapat Hadiah Rp50 Juta

Gubernur Banten, Wahidin Halim (WH) memberikan apresiasi atas prestasi yang diraih atlet muda Provinsi Banten, Rizki Juniansyah dan Putri Kusuma Wardani - foto istimewa

SERANG – Gubernur Banten, Wahidin Halim (WH) memberikan apresiasi atas prestasi yang diraih atlet muda Provinsi Banten, Rizki Juniansyah dan Putri Kusuma Wardani. Masing-masing menerima uang pembinaan Rp50 juta.

Rizki Juniansyah berprestasi dengan meraih 3 medali emas, 3 rekor dunia junior, serta meraih lifter terbaik d Kejuaraan Angkat Besi Dunia Junior di Tashkent, Uzbekistan 2021. Sedangkan Putri Kusuma Wardani berprestasi sebagai Juara Tunggal Putri Badminton Spain Master, Spanyol 2021.

“Latihan yang luar biasa tapi lebih dari itu motivasi dan kesungguhan,” ungkap Gubernur WH di Rumah Dinas Gubernur Banten Jl Jendral Ahmad Yani No.158 Kota Serang, Senin (30/8/2021).

“Dengan semangat, motivasi, kerja keras, serta disiplin berlatih,” kata WH.

Dikatakan, prestasi ini harus menginspirasi para pegawai untuk bersungguh-sungguh meraih prestasi.

“Bukan semata-mata oleh Gubernur, tapi mereka bekerja keras. Mereka nggak pernah mengeluh,” ungkap Gubernur.

Olahraga, lanjutnya, mampu mengkanalisasi atau melepaskan beban kehidupan sehari-hari. “Semoga menampilkan Indonesia di tingkat dunia,” kata WH.

Ketua KONI Provinsi Banten, Brigjen Pol (Purn) Rumiah Kartoredjo mengungkapkan kedua atlet muda Provinsi Banten itu dipersiapkan untuk ajang Pekan Olahraga Nasional (PON), SEA Games, serta Olimpiade.

“Semoga mereka mampu membawa prestasi Banten dan mengibarkan bendera merah putih di olimpiade,” harapnya

Dalam kesempatan itu Rizki Juniansyah dan Putri Kusuma Wardani mengaku, apresiasi yang diberikan oleh Gubernur semakin memacu semangat mereka untuk berlatih dan mengukir prestasi.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini