Beranda Peristiwa Rayakan May Day, Buruh di Kota Serang ikuti Senam Santai

Rayakan May Day, Buruh di Kota Serang ikuti Senam Santai

Buruh di Kota Serang ikuti senam santai pada peringatan May Day. (Ade/bantennews)

 

SERANG – Ratusan buruh memperingati Hari Buruh £nternasional (May Day) dengan melakukan senam santai di Alun-alun Barat Kota Serang, Rabu (1/5/2019). Mereka lebih memilih senam dan berebut doorpize daripada aksi demo.

Kapolresta Serang AKBP Firman Afandi mengatakan gelaran panggung festival dan senam santai untuk mengalihkan para buruh dalam melakukan unjuk rasa di Kantor Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B).

“Makanya pada hari ini, semua buruh di Kota Serang, dan Kota Cilegon dikumpulkan di sini. Karena banyak hadiah menarik (doorprize, Red). Bahkan juga ada senam bersama,” kata AKBP Firman usai festival panggung buruh, di Alun-alun Kota Serang, Rabu(1/5/2019).

AKBP Firman juga menjelaskan, bahwa buruh di Kota Serang, Kota Tangerang dan Kota Cilegon pun menyatakan batal untuk melakukan aksi unjuk rasa. “Mereka semua sudah mengkonfirmasi kita, dan lebih menghadiri gelaran panggung festival,” ujarnya..

Sementara itu, Walikota Serang Syafrudin mengaku, bersyukur tidak ada aksi dalam peringatan Hari Buruh internasional. “Alhamdulillah tidak ada demo. Kita pun telah menyediakan bazaar murah, senam bersama dan berbagai hadiah menarik lainnya,”ujarnya.

Seperti diketahui, untuk Pemerintah Kabupaten Serang dan Pemerintah Provinsi Banten menggelar festival panggung buruh di Hotel Mambruk Anyer.(Dhe/Red).

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini