Beranda Peristiwa Rayakan Hari Santri Nasional, 3.000 Orang Ikuti Acara Murak Liwet di Lebak

Rayakan Hari Santri Nasional, 3.000 Orang Ikuti Acara Murak Liwet di Lebak

Festival Santri Lebak dimeriahkan dengan acara Murak Liwet - foto istimewa

LEBAK – Festival Santri Lebak dimeriahkan dengan acara Murak Liwet. Acara ini sangat dinanti-nanti oleh masyarakat Kabupaten Lebak. Kegiatan yang dilaksanakan di Lapangan Apel Setda Lebak ini diikuti sekitar 3.500 santri, Senin, (21/10/2019).

Acara dihadiri langsung oleh Bupati Lebak, Iti Octavia Jaya Baya didampingi oleh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Lebak, Alim Ulama serta Tokoh Masyarakat.

Bupati Lebak, Iti Octavia Jaya Baya mengatakan bahwa peringatan hari santri tahun ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Tahun ini diadakan berbagai lomba seperti Lomba Baca Kitab Tafsir Munir, Festival Shalawat, dan lain sebagainya. Hal ini dalam rangka mengangkat kembali budaya santri di era milenial.

“Sekarang berbeda dari tahun sebelumnya karena ada lomba-lomba, ada juga Marhaba, anak muda zaman sekarang sudah luntur itu, paling hanya orangtua saja, nah ini perlu kita budayakan lagi supaya kalimat-kalimat Allah terus menggema di daerah kita, dan kita dihindari dari segala bencana oleh Allah SWT,” ucap Bupati melalui siaran tertulis.

Lebih lanjut Bupati mengatakan kegiatan ini juga untuk memupuk kebersamaan dalam harmoni kesadaran berbangsa dan beragama melalui festival santri dengan budaya-budaya yang dimiliki yang harus terus dilestarikan.

“Tidak melulu modernisasi ini bisa menggerus kita tetapi kalau kita manfaatkan dan itu menjadi syiar kita, syiar agama, syiar berbangsa dan bernegara Insya Allah menjadi kekuatan untuk kita,” terangnya.

Acara Murak Liwet diikuti oleh lebih dari tiga ribu lima ratus santri dari berbagai pondok pesantren dan masyarakat umum di Kabupaten Lebak.

“Sebagai santri saya sangat bahagia dan merasa bangga dengan adanya perayaan khusus bagi santri ini, harapannya semoga diadakan terus tiap tahunnya terutama acara murak liwet ini, bagi santri sangat mewah makanan begini jadi untuk bahagia tidak perlu mewah, cukup dengan kesederhanaan makan liwet, santri sudah bahagia,” ungkap Novita salah satu santri yang mengikuti acara Murak Liwet.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini