Beranda Peristiwa Ratusan Aparat Kepolisian Bantu Evakuasi  Korban Banjir Bandang di Lebak

Ratusan Aparat Kepolisian Bantu Evakuasi  Korban Banjir Bandang di Lebak

Polisi membantu membersihkan rumah warga yang tergenang material banjir bandang. (Ali/bantennews)

 

LEBAK – Ratusan aparat kepolisian dari Polda Banten dan Polres Lebak membantu mengevakuasi dan membersihkan rumah warga yang jadi korban banjir bandang di Kabupaten Lebak, Sabtu (7/12/2019). Banjir bandang dan meluapnya air Sungai Cimandur telah merendam rumah warga, sarana ibadah, dan merusak fasilitas umum di tiga desa yaitu Desa Bayah Timur, Desa Cimancak dan Desa Bayah.

Wakapolres Lebak Kompol Wendy Andrianto mengatkan pasca banjir bandang yang menerjang Kecamatan Bayah, anggota kepolisian langsung terjun ke lokasi untuk membantu warga terdampak banjir bandang

“Atas intruksi Kapolres Lebak maka kita langsung datang ke lokasi yang terdampak banjir bandang kemarin, kita membantu warga mengevakuasi dan membersihkan lumpur dan puing – puing yang tertinggal di rumah warga dan sarana ibadah,”kata Wendy Kepaada BantenNews.co.id, Sabtu (7/12/2019)

Polisi juga memnayalurkan bantuan berupa sembako dan kebutuhan lainya untuk para korban banjir.

Sementara itu Minah, salah satu warga mengucapkan terimakasih atas bantuan dari kepolisian. (Ali/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini