Beranda Komunitas Rangkas Night Ride Bareng LAZ Harfa Gelar Gowes Sambil Beramal

Rangkas Night Ride Bareng LAZ Harfa Gelar Gowes Sambil Beramal

Komunitas Rangkas Night Ride bersama LAZ Harfa gelar Go Beramal. (Ist)

RANGKASBITUNG –  LAZ Harapan Dhuafa bersama komunitas sepeda Rangkas Night Ride (RNR) menggelar “Go Beramal” yaitu gowes sambil donasi, yang diperuntukkan bagi kaum dhuafa ataupun terdampak Covid-19, Jumat (21/8/2020) malam.

Maman Suparman Branch Manager LAZ Harapan Dhuafa cabang Lebak, menjelaskan bahwa kegiatan ini  untuk menumbuhkan rasa kepedulian terhadap kemanusiaan dan lingkungan.

“Karena bila kita perhatikan, komunitas RNR (Rangkas Night Ride) ini memiliki dampak yang positif, salah satunya kampanye ecco transport, yaitu tranportasi ramah lingkungan. Selain untuk hobi dan ramah lingkungan, kami ingin mengajak teman komunitas RNR untuk bisa juga ikut berpartisipasi di bidang kepedulian sosial kemanusiaan, yaitu mengajak mereka untuk ikut “Go Beramal”, membantu mereka yang terdampak Covid-19 melalui gerakan gowes sambil donasi,” ungkap Maman.

Akbar Ilham, koordinator penggerak RNR menjelaskan, kegiatan gowes sambil beramal ini adalah yang pertama kalinya. Acara  ini untuk menumbuhkan kepedulian sembari mengeratkan silaturahmi antar pecinta gowes yang sempat terputus akibat adanya PSBB karena Covid-19.

“Alhamdulillah sekarang kita bisa gowes bareng lagi, bisa silaturahmi lagi melalui acara ini. Untuk peserta yang ikut, bila dilihat dari registrasi pendaftaran, itu ada sekitar 70 peserta, tapi kalau kita lihat real di lapangan sepertinya lebih. Dan ini adalah yang pertama kalinya bagi Rangkas Night Ride mengadakan gowes sambil berdonasi, harapannya mudah-mudahan kegiatan positif seperti ini bisa diikuti oleh lebih banyak peserta lagi,” ujarnya.

Dalam pelaksanaannya, para peserta gowes tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dan berkoordinasi dengan banyak pihak terkait agar pelaksanaan night ride bisa berjalan lancar dan sesuai aturan.

“Bagus banget ini, jadi gak cuma  gowes sepeda, tapi juga ada kegiatan sosialnya, ada gerakan donasinya. Saya pribadi sangat mensupport kegiatan ini, jadi selain bersepeda, kita juga bisa membantu orang lain melalui gerakan donasi,” ujar Deni, salah satu peserta. (ink/red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini