Beranda Bisnis Puncak Arus Balik, Gardu Tol Tangerang-Merak Ditambah

Puncak Arus Balik, Gardu Tol Tangerang-Merak Ditambah

Penggunaan jalan Tol Tangerang-Merak - foto istimewa

CILEGON – Kepala Divisi Hukum dan Humas ASTRA Tol Tangerang-Merak, Indah Permanasari mengatakan, sejak H+2 Lebaran atau pada Sabtu 8 Juni 2019, Tol Tangerang-Merak sudah ramai dilalui kendaraan arus balik.

Sebanyak 125.590 kendaraan sudah melintasi Tol Tangerang-Merak. Jumlah ini meningkat 6,99 persen pada periode yang sama tahun lalu. Diperkirakan malam ini, Minggu (9/6/2019), lonjakan kendaraan bakal terjadi.

“Keramaian mulai terlihat pada Gerbang Cikupa, Serang Timur dan Merak. Untuk mengantisipasi antrean diluar batas normal, penambahan petugas dikerahkan di gerbang-gerbang tersebut,” ujarnya, Minggu (9/6/2019).

Dia menuturkan, pada tahun inj Arus Balik di Gerbang Masuk Tol Merak terdapat 18.220 kendaraan, hal ini meningkat 8,68 persen bila dibandingkan pada periode yang sama tahun lalu.

“Sebanyak 3 gardu masuk dan 2 gardu keluar dengan total 12 petugas, baik pengumpul tol maupun petugas keamanan dikerahkah untuk melayani arus balik di Gerbang Tol Merak,” terangnya.

Dia mengatakan, ASTRA Tol Tangerang-Merak mengoptimalkan jumlah pengoperasian 95 gardu yang berada di 10 gerbang, juga termasuk 9 _mobile reader_ yang difungsikan dengan sistem jemput kendaraan.

“Diprediksi akan ada 160 ribu kendaraan yang akan melintas di Tol Tangerang-Merak pada puncak arus balik hari ini H+3 atau hari Minggu, 9 Juni 2019. Pengguna jalan tetap diimbau untuk terus tertib berkendara dan pastikan saldo uang elektronik cukup bertransaksi,” katanya. (Man/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini