Beranda Nasional Presiden : Pancasila Sebagai Ideologi Bangsa Harus Dipegang Teguh

Presiden : Pancasila Sebagai Ideologi Bangsa Harus Dipegang Teguh

Presiden Joko Widodo - foto istimewa

CILEGON – Presiden Joko Widodo mengajak seluruh elemen masyarakat agar selalu memegang teguh Pancasila sebagai ideologi bangsa Indonesia.

Itu dikatakan presiden melalui akun Facebook resminya, Selasa (3/12/2019).

“Ideologi kita satu: Pancasila. Tidak mungkin negara sebesar Indonesia bisa kokoh bersatu seperti ini kalau ideologinya berbeda-beda”

“Karena itulah saya dan semua pihak hendaknya menampakkan rasa ideologi Pancasila dalam kebijakan, regulasi, hingga produk-produk perundangan,”

“Sebagai contoh, di dalam program Kartu Indonesia Sehat, Kartu Indonesia Pintar, Program Keluarga Harapan, itu ada ideologi Pancasila. Peri kemanusiaan ada di situ,”

“BBM satu harga? Keadilan sosial ada di situ. Infrastruktur? Jangan dilihat urusan ekonominya semata. Di situ ada persatuannya.

Itulah pentingnya kepemimpinan di setiap kementerian, lembaga, hingga negara untuk memegang teguh ideologi Pancasila”

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini