Beranda Peristiwa Potongan Tubuh Ditemukan di Pinggir Masjid Jami Anni’mah Pondok Aren

Potongan Tubuh Ditemukan di Pinggir Masjid Jami Anni’mah Pondok Aren

Polisi melakukan olah TKP. (Ihya/bantennews.co.id)

 

TANGSEL – Potongan tubuh manusia berbentuk kaki ditemukan di pinggir masjid Jami Anni’mah, Japos, Kecamatan Pondok Aren, Jumat (19/3/2021) pukul 7 pagi.

Salah satu warga setempat Roni Ramli mengatakan, potongan tersebut ditemukan pada saat warga tengah kerja bakti.

Saat bersih-bersih, Roni Merasa curiga lantaran ada bungkusan plastik warna hitam dan mengeluarkan bau tak sedap. Dirinya pun langsung melapor ke RW.

“Setelah dibuka, yang buka dari pengendara ojol, ternyata di dalamnya potongan kaki manusia,” ujar Roni kepada Bantennews.co.id di lokasi kejadian, Jumat (19/3/2021).

Sementara ketua RW setempat Surapati mengungkapkan, setelah diketahui isi dari bungkusan tersebut, sontak dirinya langsung melapor ke Polsek Pondok Aren.

“Kalau tadi kata petugas kepolisian, kondisi potongan kaki yang sudah bengkak dan baunya, diperkirakan sudah dua sampai tiga hari, berada di lokasi itu. Setelah penemuan itu, saya beserta warga langsung menyusuri lokasi sekitar, sambil mencari kemungkinan adanya potongan tubuh lain,” terangnya.

Bungkusan tersebut selama 3 hari sudah ada di situ. Tak ada seorang pun yang menaruh curiga lantaran bungkusan itu nampak rapi.

“Saat ini, bungkusan berisi potongan kaki yang diduga korban mutilasi tersebut, telah dibawa ke Polsek Pondok Aren,” pungkasnya. (Ihy/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disiniĀ