Beranda Peristiwa Polisi Identifikasi Mayat Dalam Karung di Tegal Papak Pandeglang

Polisi Identifikasi Mayat Dalam Karung di Tegal Papak Pandeglang

Polisi langsung mengidentifikasi mayat dalam karung tanpa identitas yang ditemukan pemulung di pesisir pantai Karibea - (foto Memed/BantenNews.co.id)

PANDEGLANG – Polisi langsung mengidentifikasi mayat dalam karung tanpa identitas yang ditemukan pemulung di pesisir pantai Karibea tepatnya di Kampung Tegal Papak, Desa Tegal Papak, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pandeglang.

Penemuan mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh pemulung bernama Saleh (60), saksi pada waktu sedang memulung di pinggir laut melihat karung, dan ketika didekati melihat tangan manusia dan batu di dalam karung.

Kemudian saleh melaporkan ke masyarakat setempat dan ke Polsek Pagelaran.

“Rencana awal mau melakukan identifikasi di tempat namun tidak memungkinkan karena mayat di dalam karung dalam keadaan lapuk (kulit sudah terkelupas) sehingga karung tidak dibuka,” kata Kapolres Pandeglang AKBP Indra Lutrianto Amstono, Minggu (7/4/2019).

Selanjutnya mayat yang sudah mulai membusuk itu dievakuasi ke Rumah Sakit Dradjat Prawiranegara Serang untuk dilakukan autopsi oleh petugas forensik Polda Banten.

“Rencana tindak lanjut melakukan autopsi di RS Dradjat PrawiraNegara oleh Tim Dokter Forensik Polda Banten serta melakukan penyelidikan terkait penemuan mayat tersebut dan mencari saksi-saksi tambahan,” tambah Kapolres. (Med/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disiniĀ